Memilih tema untuk menjadi acuan modifikasi harus benar-benar matang dan kuat. Jangan sampai tema tersebut berkesan biasa saja. Seperti dilakukan oleh Wahyudi ketika memodifikasi Daihatsu Sirion keluaran 2011. Adventure menjadi tema yang dipilih oleh Wahyudi beserta timnya.
Frame instrument cluster serta konsol tengah memiliki detail yang sangat baik berkat aplikasi teknologi
"Ada beberapa pertimbangan ketika memutuskan tema ini. Selain akan tampil berbeda, pengembangan yang dilakukan bisa banyak," jelasnya. Pertimbangan dan keputusan yang diambil terbukti ampuh.
Untuk aplikasi warna bodi, digunakan produk Easy Skin. Aplikasi yang tergolong mudah serta menjadi sponsor menjadi pilihannya. "Selain itu karena pengerjaan mobil yang sangat mepet waktu," ungkapnya lagi.
Meski demikian, meramu tiga warna menjadi satu dan tampil di bodi bukan perkara sepele. Beberapa bagian memang dibuat cetakan besar, tapi selebihnya lebih mengandalkan free hand.
Kentalnya nuansa adventure tersebut juga hadir pada permainan aksesori. Seperti front and side protector. Terlihat kokoh menempel di depan dan samping karena mengandalkan langsung penempelan pada dek, yang juga telah diperkuat.
Mempertegas, front protector dililit lagi dengan tali yang mudah ditemukan di toko. Detail seperti ini yang harus diperhatikan benar jika ingin memodifikasi.
Selain eksterior, pada interior juga dipertegas tampilan adventure-nya. Beberapa titik seperti pada door trim, frame instrument cluster, frame konsol tengah dibikin senada dengan eksterior. Bahkan jok juga demikian.
Menariknya, untuk frame instrument cluster serta konsol tengah menggunakan teknologi hydrographic. Teknologi ini juga diadopsi pada spion luar. Sehingga menghasilkan tampilan yang sangat detail.
Bahkan untuk audio sekalipun juga diliputi nuansa adventure. Salah satu caranya dengan menempelkan beberapa dedaunan yang terbuat dari plastik.
Hanya saja, audio tidak bisa tampil ekstrem, karena sesuai regulasi kelas yang diikuti (Rookie, Sirion Dress Up Challenge 2014), mengharuskan bagasi memiliki fungsi yang tetap maksimal.
Modifikasi yang dilakukan dengan tema yang kuat ini berhasil maksimal. Mengantarkan Wahyudi, tim dan Sirionnya menjadi pemenang kontes di kelas rookie.
Jok sekalipun terkena garap model adventure
Bagasi masih tetap tampil maksimal. Di balik dedaunan palsu tersebut, terselip perangkat audio
Adanya rak di atas, ditambah lampu-lampu yang ada, mencirikan mobil yang siap menerjang hutan
Pernik lain dipakai sebagai pendukung tema
Dimensi bodi Sirion yang kecil, dandan ala adventure jelas menjadikannya tampak berbeda
Editor | : |
KOMENTAR