Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

First Drive Dodge Journey, Mobil Keluarga Rasa SUV

Jumat, 5 September 2014 | 15:05 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta - Mobil keluarga biasanya identik dengan yang berjenis MPV. Luas sih, tapi jelas tidak setangguh sebuah SUV. Nah, bagaimana memadukan keduanya dalam satu kemasan? jawabannya ada pada Dodge Journey.

"Wah ini SUV premium dan sudah tujuh penumpang!," kira-kira seperti itulah kesan pertama yang otomotifnet.com rasakan ketika mulai mencobanya ketika Garansindo pemegang merek Dodge di tanah air menggelar Dodge Journey Ride & Drive Experience di kawasan Epicentrum, Rasuna Said, Jaksel hari ini (5/9)

Masuk di dalam kabinnya, nuansa yang ditawarkan tidak sekaku tampang luarnya yang minim lekukan membulat. Namun kabinnya benar-benar berasa premium. Didominasi warna hitam-abu, aksen silver dan warna atap yang cerah membuat kabin terasa lebih lega.
No caption
No credit
No caption

Soal kelegaan penumpang, memang baris pertama dan kedua, penumpang akan sangat dimanjakan dengan keluasan ruang kaki dan kepala yang ditawarkan, tapi sayang baris ketiga ruangnya mepet! Jadi bakalan pegel kalau jalan jauh nih, kecuali penumpang tengah mau ngalah dengan memajukan joknya.

Sekarang saatnya mencoba dibalik kemudi. Posisi duduk sangat nyaman dibantali jok berlapis kulit yang empuk. Belum lagi pengaturan posisi sudah elektrik. Visibilitas ke depan, samping dan belakang juga leluasa.

Dodge membekali Journey dengan mesin berkapasitas 2.4-liter Inline-4, DOHC VVT, 16-Valve, yang bertenaga 173 dk, berpadu dengan transmisi otomatis 5 dan 6 speed.
No caption
No credit
No caption

Sensasi akselarasinya cukup bertenaga, dan lumayan responsif. Untuk di dalam kota maupun di luar kota, sepertinya tidak akan ada masalah dengan performa mesinnya.

Melewati jalan bumpy juga terbilang nyaman untuk sebuah mobil bersosok SUV ini. Guncangan yang terasa di dalam kabin lembut. Sayang, rute yang tersedia tidak memungkinkan untuk melaju kencang, sehingga belum bisa mengetahui stabilitas suspensinya saat di kecepatan tinggi.
Journey sendiri hadir dalam 3 pilihan model. Yakni Journey SXT dengan head unit 4.3 inchi, lalu Journey Luxury yang dilengkapi head unit 8.4 inchi. Serta Journey Platinum yang terpasang dua monitor: 8.4 inchi pada dashboard dan 9 inchi pada plafon tengah. Untuk tipe Luxury dan Platnum telah dilengkapi jok lapis kulit dan sun roof.

Pada varian tertinggi Journey Platinum, tertanam juga sistem GPS Navigasi-Factory (dengan peta Indonesia). Sementara seluruh tipe dilengkapi dengan fitur standar Interactive EVIC (Electronic Vehicle Information Centre), ABS, EBD, ESC, Traction Control dan 9-Airbag. (mobil.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa