Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kesan Pertama Suzuki Wagon R, Kapan Dijual Nih?

billy - Kamis, 28 Juli 2011 | 14:28 WIB
No caption
No credit
No caption


No caption
No credit
No caption

Beruntung saat tiba di lokasi keberangkatan acara di dealer Suzuki Pondok Indah, Jaksel, bertemu dua sosok mobil imut di sudut ruang pamer.

Bukan Karimun Estilo atau Splash yang ditemui, namun varian yang benar-benar baru, yakni Wagon-R dan A-Star yang masih berlabel Suzuki Maruti. Segera saja kedua ‘bintang tamu’ ini dihampiri. “Silakan diisi kuesionernya mas,” jelas salah seorang petugas yang berdiri di dekatnya.

Hmm berarti kedua unit yang dihadirkan ini baru dijadikan ‘kelinci percobaan’ untuk menarik minat sebagian peserta yang hadir. Ketika pihak PT. SIS dikonfirmasi pun demikian. “Belum ada rencana dijual, kami masih meempelajarinya terlebih dahulu, kita lihat respon dari calon konsumen,” ujar Joko Utomo, General Manager Marketing 4W Brand I PT.SIS di sela waktu berlangsungnya acara.

Okey, langsung saja sedikit waktu yang ada dimanfaatkan untuk merasakan impresi pertama mencumbui keduanya.

SUZUKI WAGON-R

Sosok kedua yakni Wagon-R Maruti. Melirik sejarahnya dari tipe bodi, merupakan titisan Wagon-R generasi keempat di Jepang. Sebagai informasi, Karimun kotak pendahulunya yang sudah sejak tahun 1999 akhir beredar di Indonesia merupakan generasi pertama. Sekilas tampilan luar terlihat lebih stylish dan masih mempertahankan karakter city car dengan desain yang tidak terlalu agresif.

Dimensi bodinya mirip generasi pertama. Begitu memasuki kabin, langsung terpancar kesan modern dan volume kabin yang lapang. Ketika duduk di dalamnya, seperti terasa bukan berada di kabin city car. Head room terasa lega, begitu juga ketika duduk di jok baris kedua, ergonomi mampu terakomodir dengan baik.

Panel-panel instrumen yang disuguhkan punya desain yang cukup menarik dengan tawaran fitur-fitur sederhana yang aplikatif. Begitupun fleksibilitas akses masuk kabin tengah maupun jika ingin memasukkan barang bawaan di ruang kabin bagian belakang alias bagasi yang masih menyatu dengan ruang kabin.

Beralih ke dapur pacu, sekilas tampilan mesin yang diusung mirip-mirip dengan A-Star. Yakni tipe mesin K-series berkapasitas tak lebih dari 1.200 cc. Sebagai perbandingan, ada tambahan informasi yang diperoleh dari website Maruti Suzuki di India dimana kedua mobil ini diproduksi dan sudah dijual secara resmi.

Boleh juga nih! Ditunggu kehadirannya di Tanah Air.

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa