Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

WSBK : Dorna Dan FIM Bakal Bikin Kelas Supersport 300?

Senin, 5 Januari 2015 | 15:15 WIB
No caption
No credit
No caption



Eropa - Komisi penyelenggara World Superbike Championship (WSBK) sedang mempertimbangkan membuka kelas baru di kejuaraan balap motor jalanan ini. Dorna dan FIM selaku penyelenggara sudah mulai berdiskusi dengan pabrikan motor untuk melihat potensi di kelas 300cc yang akan dinamakan Supersport 300.

Ini bukanlah langkah yang mengejutkan bagi para produsen motor. Produsen seperti BMW, Kawasaki, EBR ataupun KTM sangat antusias mengenai kelas baru di WSBK ini. Para perjabat dari masing-masing produsen juga sangat berminat menggembangkan segmen motor sport di kelas menengah ini.

Alasan membuka kelas Supersport 300 ini cukup jelas. Dorna dan FIM melihat masalah ekonomi membuat produsen sadar bahwa mesin lebih besar berarti lebih mahal dan ini bukan lah hal yang menguntungkan. Sehingga cukup masuk akal jika membuka kelas yang lebih kecil karena kelas terkecil saat ini adalah 600cc.

 Rencana Dorna ini terbilang cerdas, pasalnya dengan membuka kelas 300cc berarti membuka peluang bagi pebalap muda untuk belajar dan mengembangkan diri sebelum naik kekelas 600cc dan seterusnya.

Tidak hanya itu, dengan kelas yang lebih kecil otomatis modal untuk tim yang ingin ikut berkompetisi menjadi lebih kecil pula. Dan dengan membuka kelas baru ini, Dorna juga berupaya mengembangkan potensi negara-negara yang belum dimanfaatkan secara luas.

Motor yang paling mungkin untuk mengikuti kelas baru ini adalah Kawasaki Ninja 300, KTM 390 dan Yamaha YZF-R3. Dorna juga mengatakan bahwa kapasitas dan konfigurasi mesin bervariasi ini akan diizinkan dalam seri baru sebagai perkenalan. Dan pintu terbuka lebar untuk hampir semua produsen yang ingin ikut berkompetisi di kelas baru tersebut. (otosport.otomotifnet.com)


Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa