Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

WRC : Sebastien Ogier Ambil Alih Pimpinan Dari Hayden Paddon Di SS17

Dimas Pradopo - Sabtu, 13 Juni 2015 | 23:49 WIB
No caption
No credit
No caption


Sardinia – Juara dunia bertahan dari tim VW, Sebastien Ogier mengambil alih pimpinan lomba dari pereli tim Hyundai, Hayden Paddon yang melintir di SS17.

Paddon yang mengoleksi waktu tercepat sejak Jumat sampai di pertengahan hari Sabtu ini, posisinya tergeser setelah mobil Hyundai i20 yang dikendarai melintir.

“Pada tikungan ke kanan masuk hairpin (tikungan tusuk konde), bagian belakang mobil bergeser dan kami berputar di hairpin,” jelas Paddon.

Sebenarnya, menurut pereli asal Selandia Baru, itu bukan masalah besar. Tetapi mesin mati dan tidak mau di-start ulang, sehingga ia kehilangan sekitar 10 detik.

Ogier yang melaju kencang di permukaan yang menurutnya sangat kasar, membuatnya ia tidak memacu mobil VW Polo R-nya dengan maksimal. Alasannya untuk menghemat ban.

Sementara itu, pereli M-Ford yang berada di posisi ketiga, berhenti akibat girboks pada mobil Ford Fiesta RS yang dikendarainya nyangkut.

Hal itu mempromosikan pereli tim Citroen, Mads Ostberg naik ke posisi ketiga. Ia berada di belakang Paddon 2 menit 15 detik. Ostberg senang bisa mencapai finish di tahapan yang jalannya penuh dengan batu besar.

Pereli tim VW, Jari-Matti Latvala juga terdongkrak ke posisi empat. (otosport.otomotifnet.com)

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa