Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

GP2 : Seru, Nonton Bareng Rio Haryanto Balap GP2 Di Pong Me, Kemang

Dimas Pradopo - Minggu, 10 Mei 2015 | 00:17 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta – Pong Me! Ping Pong Bar yang berada dikawasan Kemang Raya, Jakarta Selatan menggelar acara nonton bareng GP2, balapan yang diikuti pembalap Indonesia, Rio haryanto.

Ini pertama kalinya ada acara nonton bareng balap GP2. Sabtu (9/5) malam, banyak pendukung Rio datang ke Pong Me, menyaksikan balapan pertama atau feature race, langsung dari sirkuit Barcelona, Spanyol.

Tampak ada beberapa pembalap dan juga follower dari akun twitter Sahabat Rio Haryanto sudah menempati posisi nonton.

“Saya senang begitu tahu ada acara nonton bareng GP2 dari twitter Otomotif. Saya langsung posting di twitter dan path Sahabat Rio haryanto, banyak teman-teman tanya soal itu,” kata Catur Haryanto, pemilik akun sosmed Sahabat Rio Haryanto.

Ia mengaku mengikuti kiprah balap Rio sejak balapan di gokart, kemudian GP3 dan sampai sekarang di GP2. Ia bangga, selain ada pembalap Indonesia yang balapan di GP2, juga karena ia tetangga Rio di Solo.

“Acaranya seru. Saya baru tahu dari sosial media. Publikasinya harus lebih gencar biar banyak yang tahu ada acara nonton bareng GP2 sekaligus mendukung Rio Haryanto,” komentar Eric Montolalu, pembalap turing dari tim ABM Motorsport.

Di sudut lain tampak Zahir Ali, mantan pembalap Formula BMW Asia, F3 Jepang dan A1 GP. Ia bersama teman-temanya dan juga penonton lain bersorak gembira, ketika Rio menyalip pembalap lain menjelang balapan usai dan Rio hampir naik podium.

Bagi yang ingin nonton bareng balap GP2, masih ada kesempatan di hari Minggu (10/5), pukul 15.35. Tempatnya masih di Pong Me. Reservasi dulu di 021-717 95100, untuk pesan tempat.

Ayo dukung pembalap Indonesia, Rio Haryanto. (otosport.otomotifnet.com)

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa