Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

WRC : Sebastien Loeb Memimpin Hari Pertama Reli Monte Carlo

Dimas Pradopo - Jumat, 23 Januari 2015 | 14:04 WIB
No caption
No credit
No caption


Monte Carlo – Sebastien Loeb langsung menggebrak dan memimpin jalannya lomba di hari pertama seri pembuka WRC 2015 di Monte Carlo. Hari pertama, Kamis (22/1) para kontestan menjalani dua SS (special stage).

SS1 dimulai sore hari menjelang malam di Antrevauk - Rouaine berjarak 21,31 km. Awalnya kondisi lintasan yang dilalui kering, lalu basah dan ada bagian yang masih tertutup salju. 

Kondisi itu dinilai cukup berat, namun Loeb yang mengendarai Citroen DES3 dan start dari posisi 14, mencatat waktu tercepat. Ia finish 22 detik di depan preli Ford, Ott Tanak dan 30,9 detik dari Sebastien Ogier yang menggunakan VW Polo R. 

Sementara di SS2 (Norante – Digne-les-Bains, 19.68 km), lumpur dan kerikil yang berada di racing line menjadi semakin sulit bagi para untuk mencetak waktu tercepat. Ogier melaju pertama dan mencatat waktu terbaik, diikuti Jari-Matti Latvala dan Loeb yang tertinggal 17,6 detik.

Meski finish ketiga di SS2, cukup bagi Loeb untuk memimpin perolehan waktu tercepat di hari pertama. Juara dunia 9 kali itu unggul 13 menit 3 detik dari pesaing kuatnya, Ogier yang juara reli Monte Carlo tahun lalu.

Loeb mengakui pada SS1 begitu banyak es, tidak terasa kalau ia melaju cepat. “Ada gravel di mana-mana. Saya memilih ban cukup baik di SS1, tetapi tidak untuk di SS2,” jelas Loeb usai menuntaskan SS2.

Sementara Ogier menyatakan cukup hati-hati di SS1, tetapi cukup puas dengan start yang dijalani. “Saya senang berada di sini karena SS2 kondisinya sulit. Saya terkejut jadi yang pertama, ini mencerminkan performa Volkswagen,” katanya sambil menyebut sempat salah pilih ban.

Hari kedua, Jumat (23/1) para pereli menghadapi 6 tahapan khusus (SS). (otosport.otomotifnet.com)

Hasil Sampai SS2
1. Sebastien Loeb / Citroen Total Abu Dhabi WRT / DS3 WRC / 30m 08.2s M 
2. Sebastien Ogier / Volkswagen Motorsport / Polo R WRC / +13.3s M 
3. Jari-Matti Latvala / Volkswagen Motorsport / Polo R WRC / +36.1s M 
4. Ott Tanak / M-Sport WRT / Ford Fiesta RS WRC / +38.6s M 
5. Elfyn Evans / M-Sport WRT / Ford Fiesta RS WRC / +47.4s M 
6. Kris Meeke / Citroen Total Abu Dhabi WRT / DS3 WRC / +59.8s M 
7. Andreas Mikkelsen / Volkswagen Motorsport II / Polo R WRC / +59.9s M 
8. Thierry Neuville / Hyundai Motorsport / i20 WRC / +1m 06.8s M 
9. Mads Ostberg / Citroen Total Abu Dhabi WRT / DS3 WRC / +1m 08.7s M 
10. Henning Solberg / M-Sport WRT / Ford Fiesta RS WRC / +1m 17.6s
 
M= terdaftar sebagai tim pabrikan

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa