Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pembalap OMR Jazz Seri 4 Sentul Terhalang Pembalap Brio

Selasa, 1 Oktober 2013 | 07:13 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Walau sudah berlangsung hingga seri keempat, digabungnya antara OMR Jazz dengan OMR Brio dalam satu race pada gelaran ISOM (Indonesia Series of Motorsport) 2013 kemarin (28-29/09) ternyata mesih menyisakan pro dan kontra.

“Kita tahu dan sadar, mereka semua pemula. Meski sebelumnya sudah di briefing tentang teknis lombanya, tetap saja pada waktu race berlangsung ceritanya berbeda. Masih saja mereka suka menghalangi pembalap Jazz yang mau menyalip,” ujar Rio SB (Honda Racing Indonesia)

Rio juga bilang gara-gara terhalang pembalap Brio, yang awalnya sudah di posisi pertama akhirnya finish kedua. “Karena saya ketahan pembalap Brio menjelang lap akhir, pembalap di belakang saya (posisi 2), berhasil memanfaatkan kesempatan dan menyalip saya,” tutur pembalap bernomor 12.

Hal senada juga diakui Sunny TS (Bintang Sobo GT Radial RT) bahwa sedikit banyak pembalap Brio mengganggu pembalap Jazz. “Selain mobilnya lebih pelan dari Honda Jazz, pembalapnya banyak yang belum paham aturan. Sebaiknya dipisah saja,” tukasnya.

Sedangkan untuk jalannya balap, Haridarma Manoppo (Privateer) yang sebelumnya start dari grid pertama berhasil menjadi yang tercepat. Kemudian Fitra Eri (Honda Bandung Center RT) yang start dari urutan kedua, finish sebagai runner up dan disusul Rio SB finish ketiga yang start dari grid tiga. (otosport.co.id)

Hasil Lomba
1.Haridarma Manoppo    Privateer            23:01,815
2.Fitra Eri        Honda Bandung Center RT        23:04,113
3.Rio SB        Honda Racing Indonesia        23:04,323
4.Benny Santoso        Privateer            23:09,138
5.Sunny TS        Bintang Sobo GT Radial         23:10,690

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa