Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kejurda Slalom, Difokuskan Untuk Ajang Pembibitan Peslalom Muda

billy - Kamis, 19 Juli 2012 | 10:15 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Setelah hanya kenal yang namanya even kejurnas, akhirnya Jabar punya gelaran kejuaraan daerah slalom. Lintasan di sekitar Stadion Singaperbangsa, Kerawang dijadikan tempat seri pembuka Pikoli Slalom Championship 2012 (PSC).

JAM TERBANG
Ada 135 starter terdaftar dalam kejuaraan yang rencananya akan digelar 3 seri itu. “Dari peserta yang berlaga, hampir separuhnya dihuni oleh peslalom dari Jabar. Bahkan kebanyakan dari mereka, merupakan muka baru alias pemula di kejuaraan slalom. Ini menunjukkan kejuaraan daerah bisa jadi ajang pembinaan sebelum terjun di kancah slalom yang lebih tinggi,” kata I. HM. Handoko Halim, SH dari Montesz Sport Club selaku penyelenggara lomba.

Dengan banyaknya muka baru dan atlet lokal di ajang PSC, menunjukkan bahwa ajang kejuraan daerah yang kurang lebih 9 tahun tertidur itu memang sudah ditunggu-tunggu. Apalagi wilayah Jabar, boleh dibilang minim atlet yang berprestasi di slalom.

“Ajang seperti ini bisa menumbuhkan minat bagi atlet lokal. Tidak menutup kemungkinan, ini akan memunculkan local hero,” ujar James Sanger salah satu peslalom senior yang turun di ajang tersebut.

Nada dukungan terhadap PSC juga diungkapkan oleh Dhika CH, peslalom tercepat di kelas F kategori seeded A. Menurutnya makin banyaknya event seperti ini, akan membuat peslalom baru ataupun yang pemula menambah jam terbang.

“Dengan makin banyak menambah pengalaman, akan membuat peslalom pemula berani turun di level kejurnas. Apalagi saat ini peserta di tingkat kejurnas makin sedikit,” jelas Dhika.

Selain James Sanger dan Dhika, banyak peslalom tingkat nasional lainnya yang turun di PSC. Saking banyaknya yang terdaftar sebagai peserta, membuat aroma kompetisi PSC mirip kejurnas.

Apalagi setelah jadwal kejurnas slalom seri Bandung yang helatannya diundur dari jadwal semestinya. Hal itu akhirnya membuat mereka yang ikut berkompetisi nampak serius. Meski level dari kejuaraan tersebut lokal atau hanya kejuaraan daerah saja.

“Event seperti ini, bisa dimanfaatkan sebagai ajang buat seting mobil dan latihan. Memang untuk latihan ada sudah ada jadwalnya tersendiri, namun tidak bisa dijadikan tolak ukur kemampuan dari peslalom itu sendiri,” tutur Demas Agil, peslalom nasional asal DKI Jakarta itu.

Lebih lanjut Demas bilang, dengan ikut event walau levelnya kejuaraan daerah membuat kita jadi lebih tahu perkembangan dari kemampuan kita. Anggapannya latihan dengan sistem kompetisi sesungguhnya.

Di trek, untuk kategori seeded A kelas A1 dari total 2 heat yang digelar, memunculkan nama Anjasara Wahyu sebagai peslalom tercepat. Sementara itu Anggana OHP hanya mampu jadi runner up pada kelas tersebut. (otosport.co.id)

Hasil Lomba
Kelas A1
1. Anjasara Wahyu
2. Anggana OHP
3. Demas Agil

Kelas A2
1. Mario Claudio
2. Eddi Sadikin
3. Anando Eko

Kelas A3
1. Mario Claudio
2. Eddi Sadikin
3. Roy Tanga

Kelas A Saloon
1. Steveen
2. Defri
3. Fariz SJC

Kelas Umum
1. Anjasara Wahyu
2. Anggana OHP
3. Demas Agil

Kejuaraan Seeded A
1. Anjasara Wahyu
2. Anggana OHP
3. Demas Agil

Kejuaraan Seeded B
1. Anando Eko

Kejuaraan Pemula Jabar
1. Fariz SJC

Kejuaraan Pemula
1. Eddi Sadikin
2. Mario Claudio
3. Eza Darma

Kejuaraan Kelas B
1. M. Firman Fauzi TSC
2. Adi Chandra TSD SJC
3. Tommy AJM SJC

Kejuaraan Kelas C
1. M. Irdham ILDS SJC
2. Fariz SJC
3. Dike Sandia BSC SJC

Kejuaraan KElas D
1. Tommy AJM SJC
2. Dike Sandia BSC SJC
3. Nurmansyah BSC SJC

Kejuaraan Kelas E
1. Sony Pantec SJC
2. Adit Esche SJC
3. Budi Esche SJC

Kejuaraan Kelas F
1. Dhika CH
2. James Sanger
3. Anggana OHP


Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa