Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Komparasi Desain CB250F VS CBR250R, Beda Tipis Bro!

Dimas Pradopo - Selasa, 15 Juli 2014 | 14:15 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jepang - Honda CB300F sudah duluan dipasarkan di Amerika Serikat, sedang versi 250cc-nya CB250F sudah mengaspal di Jepang. Keduanya sama saja, sama-sama versi naked dari Honda CBR250R. Desainnya layaknya motor sport tanpa fairing, setang pipa lebih tinggi dan memamerkan mesin satu silindernya.

Pada artikel kali ini yuk kita bandingkan desain CB250F yang naked dengan CBR250R yang full fairing. Bagian mana yang masih tampak sama?

Ternyata hampir semua bagian bodinya persis kecuali fairingnya. Pada CB250F, fairing dilepas diganti dengan shourld berukuran besar. Komponen ini membuat tampilan bodinya lebih padat. Agar bagian bawah mesin tampak berisi, Honda juga menambahkan engine cover berukuran sedang.

No caption
No credit
No caption

Cover head lamp jelas berbeda dengan bentuk lampu sein yang tetap sama. Uniknya, posisi lampu sein biasanya ada di bawah atau sejajar dengan lampu utama, pada CB250F malah ada di atas lampu.

Melihat ke belakang, hampir tak ada bedanya, bentuk tangki dan bodi belakang sama saja. Begitu juga dengan jok berundak dan begel pegangan di jok belakang desainnya tetap sama. Area kaki-kaki seperti bentuk pelek dan sepatbor juga tidak ada yang berbeda.

Nah, ketika mampir ke area kemudi, baru terasa yang lain. Setang pada CB250F menggunakan tipe pipa yang lebih tinggi dan lebar. Selain itu desain speedometernya juga berbeda. Pada CB250F desainnya lebih kompak dan full digital. Takometer yang pada CBR250R ditunjukan dengan jarum, pada CB250F ditampilkan dengan bar digital.

No caption
No credit
No caption

Meski lebih kecil, tapi tetap lengkap. Selain takometer, spidometer ada indikator bahan bakar, odometer, jam digital dan indikator suhu mesin, engine check, posisi gigi netral, lampu jauh dan indikator ABS juga lampu sein. Sayangnya, bagian kunci masih standar, tanpa adanya pengaman magnetic. Tapi sudah pakai sistem immobilizer, berjuluk Honda Igntion Security System bro. Jadi tetap aman lho.

Ergonomi Dibedakan Setang
Untuk posisi duduk pengendara, tentu jadi berbeda meski kedua motor ini mengusung platform rangka dan kaki-kaki yang sama. Tinggi joknya memang sama-sama 780mm tapi setangnya beda tingginya, pada CB250F tingginya 1045mm sedang CBR250R lebih redah. Begitu juga dengan lebarnya, CB250F 760mm dan CBR250R hanya 720mm.

Bisa dipastikan jika posisi duduknya akan lebih tegak dengan posisi tangan yang terbuka lebar. Lebih gagah dong, sesuai dengan desainnya! (motor.otomotifnet.com) 

No caption
No credit
No caption
No caption
No credit
No caption

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa