Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Komparasi Dimensi Yamaha R25 VS Kompetitor, Siapa Yang Paling Gambot?

Dimas Pradopo - Rabu, 21 Mei 2014 | 12:58 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta – PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) resmi meluncurkan motor sport fairing R25 di Sumatera Utara. Tentu bakal banyak yang bertanya soal dimensinya. Tenang bro, OTOMOTIFNET.COM punya datanya dan siap membandingkan dengan kompetitornya.

Yamaha R25 memiliki dimensi panjang x lebar x tinggi (PxLxT) mencapai 2.090mm x 720mm x 1140mm yang artinya, motor ini memiliki ukuran paling panjang dan tinggi dikelasnya. Tapi bukan berarti motornya jadi kelihatan panjang, karena sepatbor belakang yang besar juga juga menyumbang total panjang lho. Sedang lebarnya setara Honda CBR 250R anyar, yang sama-sama 720mm.

Tak percaya? Bandingkan saja dengan dimensi PxLxT Ninja 250 FI yang hanya 2.010 x 715 x 1.110mm dan CBR 250R yang 2.033 x 720 x 1.119mm. Atau dengan kontestan ‘termungil’ Ninja RR Mono 1.935 x 685 x 1.075 mm.


Ukuran wheel base R25 hanya 1.380mm, atau lebih pendek dari Ninja 250 FI dengan 1.400mm. Sementara pesaing satu silindernya seperti CBR 250R masih sedikit lebih pendek dengan 1.378mm dan Ninja RR Mono 1.330 mm.

Terakhir, coba kita bandingkan sektor bobotnya. R25 memiliki bobot 166 kg, yang lebih berat dari CBR 250R dengan 164 kg, atau Ninja RR Mono dengan 151 kg. Tapi bobot tersebut lebih ringan ketimbang Ninja 250 FI yang punya berat 172 kg.

So, udah kebayang kan dimensinya? (motor.otomotifnet.com) 

Yamaha R25:

PxLxT: 2.090mm x 720mm x 1135mm
Wheel base: 1.380mm
Berat: 166 kg

Kawasaki Ninja 250 FI:
PxLxT: 2.010 x 715 x 1.110 mm
Wheel base: 1.400 mm
Berat: 172 kg

Honda CBR 250R:

PxLxT: 2.033 x 720 x 1.119 mm
Wheel base: 1.378 mm
Berat: 164 kg

Kawasaki Ninja RR Mono:

PxLxT: 1.935 mm x 685 mm x 1.075 mm
Wheel base: 1.330 mm
Berat: 151 kg


Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa