Paling mencolok perbedaanya adalah aplikasi 4 warna baru pada skutik yang mengusung teknologi YMJET-FI (Yamaha Mixture JET-Fuel Injection) ini. Ada hitam polos, merah-hitam, biru-putih dan kombinasi biru tosca dan hitam. Semuanya dipadu dengan grafis meriah.
Yamaha Mio 125i ini juga dibekali dua pilihan pelek, jari-jari dan casting wheel atau pelek palang. Keduanya dibedakan kode pada grafis bodinya, RR untuk yang pelek jari-jari dan MX buat yang casting wheel. Sedang ukuran rodanya masih sama seperti versi sebelumnya, 70/90-14 di depan dan 90/80-14 di belakang.
Spesifikasi mesinnya tetap sama. 124 cc satu silinder SOHC 2 klep dan telah menggunakan pendingin air atau radiator. Transmisi CVT-nya juga tak jauh beda. (motor.otomotifnet.com)
Editor | : | billy |
KOMENTAR