"Sampai saat ini, di Malang sudah terjual 500 unit GT125 Eagle Eye. Sebenarnya permintaan banyak, tapi kuota dan stoknya sedikit. Sehingga konsumen harus inden. Saat ini sudah ada 300 pemesan yang inden," buka Anwar Santoso, Direktur Sales, PT Surya Timur Sakti Jatim dealer Yamaha di Jawa Timur (non Kediri dan Madiun).
Namun menurutnya, jumlah kuota sedikit hanya terjadi di bulan Januari dan Februari. "Biasanya mulai bulan Maret stoknya akan kembali normal. Nanti setelah normal, kami menargetkan penjualan GT125 Eagle Eye sebanyak 3.000 unit perbulan," urainya.
Saat dikonfirmasi mengenai efek banjir pada ketersediaan stok, Anwar mengatakan jika ada dampak pada waktu pengiriman. "Pengiriman jadi terlambat karena banjir di Pantura. Tapi tak terlalu berpengaruh pada stok," pungkasnya. (motor.otomotifnet.com)
Editor | : | billy |
KOMENTAR