Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Scoopy, Fans Berat Rossi

billy - Senin, 13 Juni 2011 | 07:21 WIB
No caption
No credit
No caption


Fanatik pada pembalap dunia sekaliber Valentino Rossi, sah-sah aja. Meski untuk membuktikan rasa sukanya itu, tidak selalu dilakukan lewat tunggangan semerek. Seperti dilakukan Liauw Norbert Auryn, pemilik Honda Scoopy yang dua minggu lalu ikut bikin heboh ajang MOTOR Plus Skubek Contezt 2011 di Gelora Bung Karno, Senayan.

Di lokasi, Liauw mendandani skubek Honda bergaya klasik itu tampil lebih sporty. “Bodi Scoopy yang lapang diairbrush motif kembang seperti  motor balap Yamaha Rossi yang dulu sempat muncul sekali. Kayaknya kalau diterapkan di bodi Scoopy lebih pantas dan tampak jelas kefanatikannya,” yakin warga Jl. Tanjung No. 10, Jati Pulo, Jakarta Timur.

Motif kembang ala Rossi itu bisa dilihat mulai dari tebeng depan, tengah, samping hingga ke buritan. Bahkan pada bagian tengah skubek retro Honda itu, tidak lupa juga dilengkapi logo yang jadi ciri khas ‘The Doctor’ yang indentik dengan nama besar pembalap yang konsisten pakai nomor start 46 itu.

Cuma sayangnya kalau Valentino yang kini sudah di Ducati itu pakai nomor start 46, tunggangan Liauw justru memasang nomor 1 pada bagian sepatbor depan. Dan biar kelihatan jadi lebih cihuy lagi, ban ring ceper juga lebar ikutan dipasang. Tidak ketinggalan, knalpot racing gaya yang juga ikut menemani.

Gas..gas..gas... (motorplus-online.com)

DATA MODIFIKASI
Ban depan : Metzeler 120/70-12
Ban belakang : Continental 130/60-13
Sok depan : SRK
Pelek : Piaggio
Segitiga : Custom

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa