Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Renault Duster Oroch, Konsep Double Cabin Nan Kekar

Rabu, 29 Oktober 2014 | 16:14 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Sao Paulo Renault akan membuka selubung mobil konsepnya di Sao Paulo Motor Show di Brazil. Hasil rancangan Renault Design Centre for Latin America (RDAL) di Sao Paulo ini mengedepankan tampilan mobil double cabin dengan basis Duster.

Kenapa memilih pikap? Sebab 75% pangsa pasar mobil komersial kecil di Amerika Selatan dikuasai jenis ini. Dengan total market 920 ribu unit, Renault pun ingin menancapkan kukunya di sana.

Mobil konsep dengan badge Dacia Duster Oroch ini dibentuk sebagai pikap double cabin rekreasional. Dengan rona putih sebaga dasar warna, juga diberikan beberapa sentuhan oranye di beberapa titik.

“Duster Oroch mencuatkan kesan energik, kuat dan menarik buat customer. Ini adalah hasil kerja design center kami di Sao Paulo dan merupakan karya emosional yang menggambarkan karakteristik desain Amerika Latin,” ujar Laurens van den Acker, Senior Vice President, Corporate Design Renault Group.

Bentuknya tentu dibikin gagah dengan tambahan roof rail yang melindungi atap panoramic. Roda 255/60R18 pun menggambarkan kekarnya tampilan Duster Oroch ini. Sementara itu ada kamera yang mampu merekam aktivitas di samping mobil dengan cakupan sudut 80 derajat dan 140 derajat. (mobil.otomotifnet.com)

No caption
No credit
No caption


Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa