Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kalahkan 3 Pesaing, Nissan Serena "Car of The Year 2013" Versi Auto Bild Indonesia

Kamis, 5 Desember 2013 | 15:10 WIB
No caption
No credit
No caption



Jakarta – Nissan Serena dinobatkan sebagai "Car of The Year 2013" versi majalah Auto Bild (AB) Indonesia yang penyelenggaraannya berlangsung di Thamrin Nine Ballroom, UOB Plaza, di Jakarta Pusat, kemarin (4/12). Dalam pemilihan itu, mid-MPV Nissan tersebut bersaing dengan Mercedes-Benz A-Class, Hyundai Santa Fe Diesel, dan New Toyota Vios.

“Kami bangga sekaligus merasa terhormat atas penghargaan Car of The Year Auto Bild Award. Terlebih hasil ini kami raih dari sebuah media terbesar dan terpercaya di Indonesia,” ucap Yoshiya Horigome, Vice President Sales and Marketing PT Nissan Motor Indonesia.

Memasuki tahun 2013, AB Indonesia sudah 10 kali menyelenggarakan Auto Bild Award. Selayaknya perhelatan awarding, tentu Auto Bild menyadari dibutuhkan lebih dari sekadar kemampuan dan pemahaman secara teknis, namun juga integritas dan independensi untuk menghasilkan penilaian yang dipercaya. 
 
"Ekspertisme kami sebagai automotive consumer guidance tak akan bernilai apa-apa jika tidak diiringi kepercayaan dari masyarakat luas. Itu sebabnya, integritas dan independensi adalah 2 hal mutlak yang tak mungkin kami langgar,” ucap Soni Riharto, Editor in Chief Auto Bild Indonesia.

Improvisasi pun mewarnai perhelatan kali ini yang menyertakan 61 mobil dari berbagai merek dan model terbagi dalam 27 kategori. "Dulu Nissan Serena masuk kategori sama dengan Toyota Innova. Dengan hadirnya Toyota Nav1 dan Mazda Biante, Serena jadi dipisah," jelas Bimo Aribowo, Managing Editor AB Indonesia.

Perubahan lainnya, menurut Bimo, ada pemisahan di kategori sportcar. "Sekarang ini, ada sportcar dan supercar. Karena, apm supercar mau menyediakan unit tesnya," urai Bimo.

Selain kategori mobil, Auto Bild Award 2013 juga memberi penghargaan Special Award kepada entitas lain yang ada di bidang otomotif. Misalnya Lifetime Achievement Award untuk tokoh yang dianggap berjasa besar bagi perkembangan otomotif Indonesia. Begitu juga dengan aktivitas Agen Pemegang Merek yang pro dengan kreativitas dalam wadah APM Creative Programme. (mobil.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa