Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Meski Tanpa Poin, Williams Nikmati Debut Bottas di Australia

Bagja - Senin, 18 Maret 2013 | 16:16 WIB
No caption
No credit
No caption


Beberapa tim Formula 1 sepertinya harus pasrah dengan hasil seri pertama yang digelar di Sirkuit Albert Park, Australia (17/3) akhir pekan lalu. Hal inilah yang dirasakan oleh tim Williams, kedua pembalap mereka gagal mengambil poin di F1 Australia. Namun Valtteri Bottas yang memulai debutnya bersama Williams musim 2013, mampu mencuri hati tim dengan penampilannya yang cukup baik.

Meskipun tim Williams harus pulang dengan tangan kosong, setidaknya kesempatan yang diberikan kepada Bottas digunakan dengan baik. Ia mampu menyelesaikan balapan tanpa mengalami insiden dan finish di urutan ke 14.

"Saya memiliki awal yang baik dan sangat menyenangkan bisa kembali balapan lagi. Meskipun ada kesalahan kecil di beberapa putaran. Kami mampu memaksimalkan performa mobil, tapi sayang belum bisa mendapat hasil yang diinginkan. Setidaknya masih ada beberapa hal positif yang bisa diambil," tegas Bottas.

Mike Coughlan selaku pimpinan tim teknis juga menambahkan bahwa Bottas tampil cukup baik di balapan pertamanya. "Ini cukup baik dengan performa Bottas di debut balapnya musim 2013, ia mampu membawa pulang mobil FW35 tanpa mengalami insiden," puji Coughlan. (otosport.co.id)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa