Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mosley Ingin Todt Lebih Keras Terapkan Regulasi

Bagja - Rabu, 24 Oktober 2012 | 09:33 WIB
No caption
No credit
No caption


Keinginan Max Mosley mantan Presiden FIA (Fédération Internationale de l'Automobile) sebagai badan tertinggi balap mobil dunia untuk menerapkan regulasi pembatasan penggunaan dana di Formula 1, rupanya masih cukup keras. Meski sudah pensiun dari jabatannya, ia ingin Jean Todt sebagai Presiden FIA yang baru lebih keras terapkan regulasi untuk masa depan F1.

Mosley mengatakan hal itu, sebab pada jaman ia menjadi Presiden FIA, lelaki baya asal Inggris itu selalu menggunakan ‘tangan besi’ alias otoriter dalam aplikasi regulasi yang disepakati jajaran penyusun draft regulasi di F1. Sementara ia melihat Todt sebagai Presiden yang baru, cenderung mempunyai strategi yang berbeda.

“Ia punya gaya yang cenderung berbeda. Seefektif apa cara yang digunakannya, tentu anda belum bisa mengatakannya sekarang. Ia masih berada dalam tahap awal jabatannya dan sedang bekerja keras. Saya rasa ia masih merasa segan saja. Ia lebih merendah, tapi rasanya sudah ada rencana matang di belakang,” papar Mosley.

“Pada tahun 2003 lalu, ketika tim tidak lagi sepakat tentang pengurangan biaya yang besar untuk F1, saya tetap jalan kok. Saat itu saya tidak ingin lagi ada mobil khusus untuk kualifikasi dan semuanya sudah harus berada di parc ferme pada pukul 6 sore. Tapi tim-tim tidak sepakat dan sangat marah. Hasilnya sekarang, mereka lebih mendukung keputusan untuk itu,” imbuhnya.

Inti dari semua yang diharapkan oleh Mosley bahwa, penerapan regulasi di F1 terkadang butuh tangan besi dan konfrontasi dengan pihak lain termasuk tim-tim balap. Ia berharap Todt juga menempuh jalan ini, jika cara yang dilakukannya sekarang tidak berhasil. (otosport.co.id)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa