Menggandeng OTOMOTIFNET.com, acara ini digelar di kantor redaksi OTOMOTIFNET.com di Gedung Kompas Gramedia, Jalan Panjang 8A, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Peserta sedikit berbeda, kali ini pelajar khususnya dari Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dan Sekolah Menengah Atas (SMA) jadi konsentrasinya.
Harapannya dengan menyentuh pelajar, sosialisasi teknologi injeksi ini bisa makin cepat. "Dengan sosialisasi ini, diharapkan kita bisa berkontribusi pada masyarakat dan industri sepeda motor," buka M Abidin, GM Technical PT YIMM.
"Dengan informasi yang benar dan diterima oleh makin banyak konsumen, maka mereka makin cerdas dan tidak dibodohi oleh trik-trik nakal bengkel," ungkap pria ramah ini.
Bagi industri, para pelajar yang calon tenaga kerja siap pakai juga bisa memahami teknologi ramah lingkungan ini sejak dini. Ketika sudah benar-benar terjun di dunia kerja, tidak ada lagi kesenjangan antara kurikulum di sekolah dengan teknologi terkini.
"Di beberapa kurikulum SMK ada yang baru sebatas pada cara kerja mesin bakar, padahal perkembangan terkini sudah makin maju dari CDI, TCI sampai injeksi dengan sensor-sensornya," terangnya. Selain pelajar, siswa kursus mekanik dan rekan-rekan klub sepeda motor Yamaha serta blogger juga ikut serta dalam acara ini.
Lalu dilanjutkan dengan penjelasan detail teknologi pada Jupiter Z1 termasuk teknologi injeksinya. Kemudian ditutup dengan praktek perawatan injeksi Yamaha dan melakukan pengetesan.
Pengetesan Jupiter Z1 harus dilakukan untuk membuktikan kata-kata dari pemberi materi. "Peserta akan merasakan akselerasi tiba-tiba. Sedikit banyak mewakili jiwa muda kita di jalanan, tapi bukan berarti harus ngebut ya," wanti Eko Prabowo, GM Marketing Communication PT YIMM saat membuka acara. (motorplus-online.com)
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR