Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tutup Tangki Honda Tiger Ngadat? Ini Langkahnya

Editor - Jumat, 15 Oktober 2010 | 11:14 WIB
Tutup Tangki Honda Tiger Ngadat? Cukup Andalkan Penetran
Tutup Tangki Honda Tiger Ngadat? Cukup Andalkan Penetran

OTOMOTIFNET - Hal yang sering luput dari perhatian, meski kegunaannya sangat penting; tutup tangki. Padahal tiap kali akan mengisi bensin pasti berurusan sama peranti ini.

Bayangkan kalau si tutup ini tak bisa dibuka, berapa lama mengandalkan isi tangki untuk berjalan-jalan? Suatu waktu pasti harus dibuka, tentunya.

Seperti dialami Indra pada Honda Tiger yang sehari-hari dipakai kerja. Karyawan swasta ini terkejut, ketika anak kunci yang dipakai membuka tutup tangki hanya bisa berputar, tapi tak mau membuka tutupnya. "Wah, gimana mau isi bensin?" pikirnya.

Lucunya, kejadian ini setelah ia membersihkan ‘si Macan’ kesayangan. Setelah dicuci dan dilap, ternyata tutup tangki malah ngadat. Anak kunci dimasukkan dan diputar, hanya berputar saja, tak membuka kait pengunci dalam unit tutup tangkinya.

Tentu saja hal ini bikin panik, alhasil ia pun mencari tahu di mana yang menjual tutup tangki tersebut.

Ternyata, di toko onderdil tak hanya menjual tutup tangkinya saja. Melainkan satu set, mulai dari kunci kontak, tutup tangki hingga kunci untuk pembuka jok. "Harganya Rp 600 ribuan," tutur Indra. Wah, mahal juga ya?

Tetapi ada cara lain, untuk tutup tangki bisa beli terpisah asalkan bukan barang orisinal. Ditebus Rp 90 ribu, plus kunci tentunya. Cukup jauh harganya, tetapi mesti tambah kunci untuk dibawa-bawa jadinya.

Nah, sebenarnya, agar tidak terjadi kondisi seperti ini, bisa dilakukan langkah perawatan. "Sebabnya bagian dalam terserang karat, sehingga ada yang patah dan menyebabkan anak kunci ogah memutar pembuka tangki," ungkap Sutrisno dari Jawa Motor di kawasan Paal Tujuh, Jakbar.

Agar tak terjadi hal demikian, perlu dilakukan perawatan berkala. Maklum saja, bagian ini kan kerap terkena hujan dan panas, meski menggunakan penutup. "Perlu dilakukan penyemprotan cairan penetran," ujar pria yang disapa pak Tris itu.

Semprotkan cairan penetran ke dalam lubang anak kunci (gbr.1), lakukan hal ini pertama kali, lalu dilanjutkan dengan memasukkan anak kuncinya berulang-ulang. Tujuanya, agar cairan di dalamnya mampu melumasi per dan pin-pin kecil di dalam lubang anak kunci.

Lantas, selagi anak kuncinya tertancap di lubang, putar-putar seperti akan membuka tutup tangki, lalu semprotkan di bagian sisi anak kuncinya (gbr.2). Dengan begitu, tak hanya bagian dalam anak kunci saja yang terlumasi, silinder anak kuncinya pun ikut terlumasi.

Kemudian, bagian dalam pun sebaiknya dilakukan pelumasan juga. Persis di ujung kait penguncinya, sempotkan sembari anak kunci diputar-putar (gbr.3). tujuannya agar mekanisme di dalam anak kunci ini mendapat pelumasan yang merata. Namun sebaiknya yang di dalam ini tak terlalu banyak disemprotnya.

Masih berhubungan dengan semprot menyemprot, ada baiknya bagian kunci yang terbuka lainnya juga disemprot. Seperti kunci kontak dan pengunci jok (gbr.4). Walau tak perlu beli satu set, urusan semprot penetran mesti satu set.

Penulis/Foto: Ben / Salim

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa