India - Selasa (4/2), menjadi hari bersejarah untuk Datsun dari kemunculan kembali di dunia otomotif. Karena, dari pabrik Renault Nissan Alliance Plant di Oragadam, Chennai, India dimulai produksi Datsun Go.
"Kamu bangga karena India akan jadi negara pertama yang melihat langsung Datsun Go di seluruh dunia. Lokalisasi sangat penting bagi kami, maka dari itu kami sangat berterimakasih dengan seluruh vendor komponen di India, pemerintahan Tamil Nadu dan semua pegawai di sini," terang Toshiyuki Shiga, Vice-Chairman Nissan Motor Co., Ltd.
Setelah perkenalan panjang merek Datsun yang terlahir kembali dengan DNA baru Dream, Access dan Trust. Go akan diproduksi dalam line 2 pabrik, berbarengan dengan produk lain seperti Nissan Sunny, Teana, Micra (March versi India) dan Renault Pulse. Walau mulai diproduksi, tapi penjualan perdana Go baru akan mulai Maret mendatang.
Untuk memulai hari bersejarah ini, produksi Datsun akan dibuka oleh Thiru P Thangamani, Menteri Perindustrian Pemerintahan Tamil Nadu dan Masanori Nakano, Konsulat Jendral Jepang untuk India.
"Sejak pertama, kami sadar bahwa kunci sukses Datsun bahwa mobil ini harus dikembangkan, dibangun dan dirakit oleh pihak lokal. Dengan cara ini, kami akan punya pemahaman unik ke kebutuhan konsumen, dan hasilnya kami akan membangun mobil sesuai, bahkan melebihi harapan mereka," ucap Vincent Cobee, Global Head of Datsun. (Mobil.Otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR