Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Stoner Pesimis Raih Titel Juara Dunia 2012

Bagja - Jumat, 24 Agustus 2012 | 22:25 WIB
No caption
No credit
No caption


Memutuskan untuk menjalani proses operasi di Australia dan tidak mengikuti ajang balapan mulai di MotoGP Ceko (26/8) akhir pekan ini, membuat pencapaian poin di klasemen pembalap bagi Casey Stoner bisa berakhir. Pasalnya dengan tersisa 7 seri lagi di MotoGP dan selisih poin yang semakin menjauh dari Jorge Lorenzo dan Dani pedrosa, rasanya akan sulit mengejar hanya dalam waktu beberapa seri.

Sebab pemulihan cedera yang dialami Stoner, bisa saja berlangsung selama beberapa seri seperti yang dilakukannya pada tahun 2009 saat ia harus menjalani diet laktosa. Stoner langsung mengungkapkan rasa pesimismenya untuk meraih kembali titel juara dunia MotoGP musim 2012.

“Tentunya kabar ini sangat mengecewakan, tapi jelas perjuangan kami untuk meraih titel juara dunia akan segera berakhir. Rencananya saya akan kembali ke Australia, sembari menurunkan rasa sakit yang ada pada bagian tersebut sebelum menjalani proses operasi. Jelas kami akan melakukan semua yang terbaik untuk bisa kembali dengan performa lebih bagus di seri yang tersisa,” harap Stoner.

“Saya belum tahu berapa lama proses pemulihan cedera ini akan berlangsung dan kapan bisa kembali ke ajang balapan MotoGP lagi. Jelas saya ingin bertarung lagi paling tidak 1 atau 2 seri sebelumnya MotoGP Australia (28/10) mendatang,” ujarnya.

Wah, jika ia menargetkan bisa kembali paling cepat 2 seri sebelum MotoGP Australia yaitu di MotoGP Jepang (14/10) mendatang, berarti ia akan melewatkan 3 seri terhitung mulai di Ceko, San Marino dan Aragon. Sementara jika ia baru bisa kembali 1 seri sebelum balapan, maka ia juga akan melewatkan MotoGP Jepang. Kalau sudah begini, selamat tinggal titel juara dunia MotoGP 2012…! (otosport.co.id)

Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa