“Hari ini saya mengalami performa yang cukup buruk di awal lomba, tidak seperti pembalap barisan depan yang melesat lebih dulu. Setidaknya saya harus menjaga konsentrasi agar tidak membuat kesalahan dan kecerobohan saat masih berada di belakang grup tersebut. Rata-rata dari mereka bahkan menggunakan performa ban dengan cukup keras, seperti melakukan pengereman dengan keras,” ujar Lorenzo.
“Aksi semua pembalap di barisan depan, membuat saya ingin menunggu seperti apa performa mereka hingga pertengahan balapan. Sementara saya merasa performa motor masih bisa lebih baik, meski ban sudah mulai aus. Awalnya memang performa motor Yamaha agak lamban, tapi menjelang akhir lomba performanya semakin membaik,” imbuh Lorenzo.
Selain menyatakan performanya yang membaik mulai di pertengahan balapan hingga ke garis finish, membuatnya bangga bisa bertarung dengan Casey Stoner. Dimana pertarungan seperti ini baru terlihat lagi untuk balapan pada kondisi sirkuit kering musim 2012. (otosport.co.id)
Editor | : | Bagja |
KOMENTAR