“Ia sudah mengantongi titel juara dunia saat bersama Ferrari. Usia 32 tahun yang ia miliki tahun 2012 masih cukup muda untuk ajang balap Formula 1. Saya malah baru memulai balap Formula 1 ketika seumurnya saat itu. Jadi peluang untuk mengantongi titel juara dunia lagi cukup besar. Tidak mudah memang, tapi kalau melihat fantastisnya tim Red Bull dan Sebastian Vettel saat ini, justru diawali dengan jatuh bangun,” ungkap Hill.
Mungkin kurang tepat jika Hill memberikan contoh Sebastian Vettel pada kembalinya Kimi ke F1 mulai musim 2012. Sebab Kimi bukanlah pembalap rookie di ajang F1 dan tujuannya kembali ke F1 karena ingin merasakan kembali pertarungan langsung di lintasan dan meraih titel juara dunia yang kedua. (otosport.co.id)
Editor | : | billy |
KOMENTAR