“Memang hasil ini bukan hasil yang kami inginkan dalam mengawali musim 2011. Lima puluh poin berada di bawah tim Red Bull saya rasa tidak terlalu banyak, tapi itu karena mobil kami memang tidak bagus. Saya rasa kondisi ini bisa berubah dengan cepat. Saya sangat percaya pada tim Ferrari, karena mereka akan bangkit kembali di pertengahan musim,” yakin Alonso.
Keyakinan Alonso bukan hanya sebatas harapan semata, karena jika melihat sejarah tim Ferrari tahun-tahun sebelumnya juga seperti itu. Bahkan pada saat musim 2006 Michael Schumacher mengakhiri karirnya di tim asal Italia itu tersebut, Ferrari mampu bangkit di pertengahan musim dan sempat mengalahkan Alonso yang kala itu masih memperkuat tim Renault GP.
Editor | : | billy |
KOMENTAR