Dan salah satu andalan Seat di lintasan balap adalah Ibiza SC Trophy yang tak hanya gahar di tampilan, tapi juga dibekali mesin kompak nan bertenaga.
Sebagai mobil yang bakal diadu sebagai pacuan balap one make race, sudah menjadi kewajiban bagi Seat untuk membenamkan mesin bertenaga. Untuk itu, sebongkah mesin 1.4-liter turbocharged TSI bertenaga 200 dk ditanam dibalik kap menggantikan edisi sebelumnya yang hanya ber-output 180 dk saja.
Dari sisi eksterior, Ibiza SC Trophy tampil ganteng dengan laburan kelir titanium dan beberapa panel berwarna oranye. Diantaranya pada bagian airdam, GT wing dan pelek racing 18 incinya.
Selain itu, fitur balap pada mobil berstatus ‘Race Ready’ tersebut ada pada oil sump modifikasi dan sistem rem yang lebih mumpuni. Dari kabin, ada aplikasi jokOMP, panel indikator balap dan roll cage. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR