
No caption
Dari sosoknya yang imut dan stylish terlihat jika citycar ini ingin mengambil hati konsumen dari kaum muda. Hal ini terlihat dari desain headlamp dan bumper depan yang membulat. Bahkan pada keseluruhan bagian bodi, nyaris tak ditemukan sudut tajam.
Aplikasi nuansa bulat pada citycar tersebut sedikit berbeda dengan kebanyakan varian Honda yang gemar mengadopsi sudut tajam. Contohnya ada pada varian Brio yang dijual di Tanah Air.
Sayangnya belum ada konfirmasi mengenai detail mesin dan kapan mobil ini akan dijual. So, nikmati dulu foto-fotonya. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR