Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nih, Mobil Listrik Senjata Toyota di Balapan Mendaki Bukit

Kamis, 14 Juni 2012 | 17:05 WIB
No caption
No credit
No caption


Jerman – Belum lama ini divisi balap Toyota Motorsport GmbH mengenalkan mobil balap berjuluk EV P002. Meski bertampang prototype open roof layaknya mobil balap ketahanan Le Mans, tapi ternyata mobil ini merupakan andalan Toyota di balapan mendaki bukit Pikes Peak International Hill Climb.

Tak ingin main-main, di balapan yang dihelat di Colorado, Amerika Serikat pada 8 Juli tersebut EV P002 dibekali dengan desain yang aerodinamis. Terlihat dari aplikasi bumper depan pipih dengan sirip udara tajam. Selain itu, ada pula aplikasi wing besar ala mobil GT di buritannya.

Sebagai sumber penggerak, mobil yang dikembangkan dari generasi sebelumnya, EV P001 ini dibekali baterai lithium ceramic 42 kWh yang siap menggerakan dua motor listrik berdaya 469 dk dengan torsi 900 Nm. Hasilnya, EV P002 mampu menyentuh top speed hingga 240 km/jam.

Nantinya EV P002 akan dikendarai oleh pereli Jepang, Fumio Natahara dan Toyota berharap mobil tanpa atap tersebut dapat meraih sukses di ajang tahunan tersebut. (mobil.otomotifnet.com)


Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa