Posisi Colin Edwards di tim Yamaha Tech3, bisa dibilang jadi posisi kunci. Bukan saja karena pengalamannya yang segudang, tapi secara individu ia memiliki karakter sesuai dengan yang diharapkan Herve Poncharal bos tim Tech3. Tapi pencarian pembalap muda yang jadi program tim satelit Yamaha itu, adalah tugas yang tidak bisa dielakkan meski sulit melepas Edwards setelah 4 tahun memperkuat tim tersebut.
“Rasanya sangat sulit untuk tidak memperbaharui kontrak Colin Edwards. Tahun 2010 lalu ia sempat meminta agar kontraknya ditambah 1 musim, Tapi setelah memberikan hasil bagus dengan meraih podium, ia punya kesempatan besar untuk tetap kami kontrak musim 2012. Kami tidak bisa terus-terusan mengontrak Edwards karena posisi Tech3 adalah pemasok pembalap muda untuk tim Yamaha,” ujar Poncharal.
“Skenario yang terlihat cukup ampuh terjadi pada Ben Spies. Pembalap asal Amerika itu mampu menunjukkan talentanya sebelum pindah ke tim pabrikan musim 2011. Edwards juga tahu, ia tidak bisa tinggal lebih lama di tim Tech3 karena butuh tantangan baru. Jelas Edwards adalah sosok pembalap yang memainkan peran penting bagi tim,” imbuh Poncharal lagi.
Untungnya Edwards masih akan berada di MotoGP namun sekarang di tim CRT (Claiming Rule Team). Setidaknya Tech3 tidak akan kehilangan kontak dengan pembalap berjuluk ‘The Texas Tornado’ itu. (otosport.co.id)
Editor | : | billy |
KOMENTAR