Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tim Tech3 Juga Tertarik Rekrut Laverty

billy - Selasa, 23 Agustus 2011 | 16:03 WIB
No caption
No credit
No caption


Tim Tech3 Yamaha adalah tim yang paling banyak dikaitkan dengan perekrutan pembalap yang bakal naik ke kelas balap motor para raja alias MotoGP tahun 2012. Setelah Bradley Smith yang kabarnya bakal direkrut, sekarang giliran Eugene Laverty yang katanya bakal mengisi salah satu kursi kosong di tim Tech3 Yamaha untuk musim depan.

Laverty juga sudah melakukan pembicaraan awal dengan Herve Poncharal selaku bos tim Tech3 Yamaha di MotoGP Brno Ceko (14/8). Kendati belum ada keputusan untuk perekrutan itu, namun Poncharal mengakui bahwa Laverty mengaku tertarik untuk bergabung dengan tim ini.

“Laverty mengunjungi kami di paddock saat pagelaran MotoGP Ceko lalu. Ia menjelaskan bahwa ia sangat tertarik untuk bergabung bersama kami. Sisi positifnya adalah ia adalah pembalap dengan talenta hebat dan yang terpenting adalah ia merupakan pembalap Yamaha untuk saat ini di ajang World Superbike Championship (WSBK). Itu adalah satu kemungkinan yang cukup besar,” papar Poncharal.

Laverty pun sudah mulai terlihat pasrah namun tetap berharap agar ia terpilih untuk memperkuat tim ini untuk musim depan. Walau terasa berat untuk bisa terpilih sebagai pembalap di tim tersebut, namun tim Laverty menganggap bahwa ini adalah sebuah pengharapan besar baginya. Jadi pilihannya ada 3 pembalap yang siap direkrut untuk tim Monster Tech3 Yamaha di MotoGP. Yaitu, Bradley Smith, Stefan Bradl dan Eugene Laverty. (otosport.co.id)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa