Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tak Ada Tambahan Tim F1 Untuk 2011-2012

Editor - Kamis, 9 September 2010 | 14:58 WIB
No caption
No credit
No caption


Foto : Ferrari

OTOMOTIFNET - FIA akhirnya secara resmi menetapkan, bahwa tidak ada tim yang memenuhi persyaratan untuk berlaga di F1 musim 2011 dan 2012 mendatang sebagai tim ke-13. Kesempatan untuk pemenuhan persyaratan yang diajukan oleh beberapa tim yang ingin bergabung di F1, sudah diberikan sejak bulan Maret 2010 lalu. Tapi memang hingga batas waktu yang ditetapkan, FIA tidak menemukan tim yang bisa mengisi slot ke-13.

“Bagaimanapun hal ini sudah ditetapkan oleh FIA. Dari beberapa tim yang mengajukan formulir, tidak satu pun kandidat yang memenuhi persyaratan FIA. Hingga akhirnya FIA harus memutuskan bahwa alokasi tim ke-13 yang akan berlaga di F1, mulai saat ini ditutup,” menurut rilis FIA.

Pengumuman ini tentunya berdampak buruk pada beberapa tim yang sudah jauh hari mempersiapkan diri untuk berlaga di F1. Termasuk Jacques Villeneuve yang merupakan mantan juara dunia F1 1997, yang bakal kembali ke F1 dengan tim barunya yaitu Durango.

Tim lain yang berharap bisa berkompetisi diajang F1 adalah Epsilon Euskadi dan ART GP. Keduanya juga tidak mendapatkan lisensi dari FIA , kendati cukup sukses di ajang GP2. Jadi partisipan F1 untuk musim depan, akan tetap sama dengan tahun ini.

Penulis : Uda

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa