Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha Dukung Album Jurus Tandur Slank

Editor - Rabu, 30 Juni 2010 | 16:19 WIB
No caption
No credit
No caption

OTOMOTIFNET - PT Yamaha Motor Kencana Indonesia (YMKI) hari ini, Rabu (30/06), akhirnya secara resmi merilis kerjasamanya dengan grup band kawakan, Slank. Adapun kerjasama yang dirilis berupa, support khusus Yamaha Vega ZR kepada Slank khusus untuk album “Maju Terus Pantang Mundur” (Jurus Tandur).

Pengenalan album Jurus Tandur ini pun digelar dalam bentuk konser di empat kota, yaitu kota Karawang, Madiun, Kudus dan Jambi. Untuk Kudus dan Madiun sendiri, sudah dilaksanakan beberapa waktu lalu, sementara untuk dua kota lainnya masih akan dijadwalkan setelah FIFA World Cup 2010 ini.

"Kerjasama ini merupakan kelanjutan dari kerjasama kami sebelumnya dengan Slank, yaitu konser “Cinta Damai”. Dan kali ini bertepatan dengan peluncuran album baru yaitu Jurus Tandur, yang merupakan kepanjangan dari Maju Terus Pantang Mundur. Dan ini sesuai dengan slogan kami yaitu Semakin Di Depan," jelas Bambang Asmarabudi GM Marketing YMKI.

Senada dengan apa yang diungkapkan oleh Bambang Asmarabudi, Kaka Slank juga mengungkapkan kegembiraannya dengan kerjasama dengan pihak Yamaha kali ini.

"Tentunya kami sangat senang dengan adanya kerjasama ini. Setidaknya Yamaha juga telah membuktikan bahwa mereka sangat pro dengan jiwa muda. Kerjasama konser Jurus Tandur ini sudah berjalan di dua kota, yaitu Karawang dan Madiun," ungkap Kaka.

Bukan hanya konser bareng, di area konser Jurus Tandur juga disediakan kegiatan seperti exhibition, test ride, hiburan, dan kegiatan CSR. Selain meluncurkan program kerjasama dengan Slank, YMKI juga menghadiahkan satu unit Yamaha Fino kepada Kaka, dengan striping unik untuk Slank.

Penulis/Foto:Popo

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa