Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Slogan Semakin Di Depan Untuk Indonesia

Editor - Senin, 1 Maret 2010 | 09:06 WIB
No caption
No credit
No caption

OTOMOTIFNET – Banyak kalangan pecinta balap tanah air kecewa berat mendengar PT Yamaha Motor Kencana Indonesia (YMKI) tidak melanjutkan kontrak Doni Tata Pradipta di ajang balap World Super Sport (WSS).

Apalagi YMKI justru lebih memilih menggelontor uang puluhan miliar rupiah dengan menempelkan slogan “Semakin Di Depan” di baju dan motor duo pembalap motoGP Yamaha, Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo.

“Sejak akhir 2002, slogan “Semakin Di Depan” yang dimaknai bahwa hari ini harus lebih baik dari sebelumnya selalu kami terapkan buat internal Yamaha. Dan hasilnya luar biasa, market share Yamaha yang sebelumnya hanya 300 ribu setahun, saat ini naik 700 persen,” ungkap Dyonisius Beti, Presiden Direktur, PT YMKI saat press conference bersama Valentino Rossi di Hotel Aston, Medan (28/2).

Lebih lanjut, Dyon menyebutkan bahwa penempelan slogan “Semakin Di Depan” di baju dan motor Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo merupakan momentum untuk memperkenalkan Indonesia di mata dunia internasional.

“Bangga Indonesia Semakin Di Depan” tentunya bukan lagi buat internal Yamaha tapi untuk seluruh rakyat Indonesia. Karena Yamaha telah menjadi bagian Indonesia selama 36 tahun dan local content produk Yamaha telah mencapai 94 persen.

“Jika kita semua memiliki spirit yang sama bahwa hari ini harus lebih baik dari kemarin, maka Indonesia akan maju dan menjadi negara besar,” lantang Dyonisus saat memberikan sambutan di depan konsumen Yamaha Se-Sumatera Utara yang beruntung bisa ikutan meet  and greet with Rossi.

Tak hanya Yamaha dan rakyat Indonesia yang bangga bisa menerapkan spirit “Semakin Di Depan”, Rossi pun mengaku sangat termotivasi untuk berprestasi lebih baik lagi. “Bisa selangkah lebih maju dari yang lain,” sebut The Docter ketika ditanya makna di balik slogan “Semakin Di Depan”.  

Penulis/Foto : AZ

 

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa