Lama menunggu inden Yamaha? Kalau sekarang mungkin iya. Permintaan motor Yamaha sangat besar namun kapasitas produksinya yang tidak mampu memenuhi tingginya permintaan itu. “Kita tetap tidak bisa memenuhi permintaan padahal pabrik sudah jalan 24 jam, 7 hari seminggu,” buka Dyonisius Beti, Vice President Director, PT Yamaha Motor Kencana Indonesia (YMKI).
Vega termasuk yang paling panjang antriannya |
Itu dulu, namun kabarnya pada bulan November tahun ini YMKI akan menambah kapasitas produksinya. “Tunggu saja undangan dari kami, pada bulan November tahun ini kita akan menambah kapasitas produksi yang akan diresmikan langsung oleh petinggi Yamaha Jepang,” lanjut pria berkulit putih ini.
Wah, bisa menyaingi kompetitor terdekat Yamaha dong? Tentunya iya, bila Honda punya kapasitas produksi 3 juta unit sepeda motor pertahunnya, Yamaha pun akan mencapai angka yang sama. Dari sebelumnya yang hanya mampu memproduksi 2,4 juta pertahun.
“Rencananya kita menambah dua lagi line produksi. Lokasinya tetap sama dengan pabrik sebelumnya yaitu di Karawang,” lanjut Bambang Asmarabudi, GM Marketing & Promotion YMKI. Penambahan line produksi secara otomatis akan menambah jumlah pekerja di pabrik Yamaha ini.
Dengan penambahan kapasitas produksi ini pihak Yamaha optimis bisa bersaing dengan pemimpin pasar saat ini. Pasalnya selama ini kapasitas produksi yang tidak sebanyak Honda di anggap menjadi batu sandungan bagi Yamaha. Kita lihat saja nanti, yang pasti konsumen jadi diuntungkan karena inden Yamaha jadi makin singkat. Tul ga?
Penulis:Popo
Editor | : | Editor |
KOMENTAR