Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

OTOMOTIF Bangun MCK Di Camp Pengungsian Gempa Garut

Editor - Senin, 25 Januari 2010 | 08:32 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

OTOMOTIFNET - Gempa bumi yang terjadi di Kab. Tasikmalaya beberapa waktu lalu dan sempat dirasakan di kota Jakarta, ternyata masih menyisakan kesedihan mendalam di beberapa daerah khususnya di Kab. Garut.

Hal inilah yang menjadi inspirasi bagi tim OTOMOTIF  untuk memberikan bantuan kepada para pengungsi di desa Cijeruk, Kec. Cibalong Garut, yang hingga saat ini masih hidup memprihatinkan.

Kurangnya fasilitas hidup sehat seperti MCK atau WC, membuat 125 kepala keluarga yang ada Camp Pengungsian ini, hidup jauh dibawah standar kesehatan. Bahkan rata-rata pengungsi masih hidup dengan tenda-tenda darurat. Apalagi saat ini pemerintah sudah tidak pernah lagi memberikan bantuan secara langsung kepada mereka.

No caption
No credit
No caption

Penyerahan bantuan secara simbolis oleh Soni Riharto selaku Pemred OTOMOTIF dan M Arief Adrianto selaku Redaktur Pelaksana OTOMOTIF

“Kali ini kami memberikan bantuan berupa pembangunan MCK atau WC Umum, agar masyarakat pengungsi di wilayah ini bisa hidup dengan lebih sehat. Ada 2 lokasi pembangunan yang tidak berjauhan. Agar masyarakat tidak saling berebutan untuk menggunakannya,” jelas Muhammad Arief Adrianto, Redaktur Pelaksana di Tabloid OTOMOTIF.

Pemberian bantuan tersebut bukan hanya dalam bentuk pembangunan MCK atau WC Umum, namun juga dalam bentuk yang lainnya seperti tenda darurat 4 unit, 180 baju kaos, 10 paket buku perpustakaan SD dan 4000 buku-buku bacaan untuk anak-anak pengungsi. Bahkan dalam waktu dekat OTOMOTIF juga akan mengupayakan mesin genset untuk penerangan tenda-tenda dan rumah darurat tersebut.

No caption
No credit
No caption

“Kurangnya sarana penerangan juga menjadi salah satu masalah bagi camp pengungsi ini untuk menjalankan aktifitas pada malam hari. Makanya untuk saat ini kami akan berupaya mencari bantuan untuk pengadaan mesin genset,” imbuh Odeng, sapaan akrab Arief Adrianto.

Namun OTOMOTIF tidak bergerak sendirian dalam pemberian bantuan tersebut, beberapa pihak yang terlibat seperti HRD Gramedia Majalah, TOP 1, PT Multistrada Arah Sarana Tbk, PT Foerch Indonesia, Roma Motor, PT Astra Honda Motor dan Bikers Plus, pun turut mengambil bagian dalam acara ini.


Tim OTOMOTIF Group yang ikut serta dalam kegiatan baksos di Garut

“Kami sangat berterimakasih dengan adanya bantuan ini. Karena kondisi kami sendiri di sini sudah sangat memprihatinkan, bahkan pemerintah sendiri pun sudah tidak pernah memberi bantuan lagi kepada kami,” ungkap Syahidin ketua RW Camp Pengungsi desa Cijeruk ini.

Desa Cijeruk, Kecamatan Cibalong – Garut, ditempuh dengan jalan darat cukup jauh dari Jakarta, yaitu sekitar 7 hingga 8 jam lamanya. Kondisi jalanan pun masih berupa lapisan aspal kasar. Beruntung tim OTOMOTIF Group dapat melalui semua rintangan pada trek yang cukup berbahaya ini.

Penulis : Uda
Foto : Agung

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa