Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Barbera Pembalap Terbaik Ducati Jelang MotoGP Qatar

billy - Sabtu, 19 Maret 2011 | 10:14 WIB
No caption
No credit
No caption

Dominasi Casey Stoner menjelang perhelatan seri perdana MotoGP di Losail Qatar, sudah bisa diprediksi. Namun yang tampil cukup mengejutkan adalah Hector Barbera yang menggunakan motor Ducati. Sejak memulai sesi latihan pertama pada Kamis (17/3) lalu, Barbera selalu tampil mengesankan. Ia meraih posisi 3 pembalap tercepat pada sesi latihan 1, dan posisi keenam pada awal sesi tes ketiga.

Meski posisinya agak melorot, namun Barbera selalu berada dua posisi lebih di atas ketimbang capaian Valentino Rossi. Dari segi paket yang didapat oleh keduanya, jelas Rossi mendapatkan prioritas. Namun Barbera mampu membuktikan bahwa talenta dan skill-nya dalam beradaptasi dengan motor Ducati GP11 juga cukup mumpuni. Apalagi ia juga didukung oleh mekanik andal.

"Saya meraih posisi 3 di sesi tes hari pertama dan itu cukup memuaskan. Sayangnya walaupun catatan waktu tercepat saya meningkat namun pembalap yang lain juga meningkat cukup jauh, tapi sejauh ini posisi saya tidaklah buruk. Kami harus tetap berada dalam rentang catatan waktu 1 menit 56 detik, agar kami bisa meraih hasil bagus pada sesi balap nanti," jelas Barbera.

Hingga saat ini Barbera merasa bahwa ia sudah cukup klop dengan GP11 miliknya. Walaupun masih bingung memilih kompon ban yang akan digunakan, namun kompon lunak dan kompon keras yang diuji coba pada motornya, tidak mengalami masalah. Malah Barbera masih merasakan performa yang sama. (otosport.co.id)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa