Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sirkuit Le Mans, Perancis

billy - Selasa, 12 Januari 2010 | 20:10 WIB
No caption
No credit
No caption


OTOSPORT - Sirkuit ini memiliki nama asli De la Sarthe. Lokasinya terletak di kota Le Mans, Perancis. Kota ini terkenal karena balap sport car 24 Hours of Le Mans yang diselenggarakan sejak 1923.

Le Mans kembali menyelenggarakan MotoGP di tahun 2002. Sebelumnya sirkuit ini tidak digunakan untuk balap MotoGP selama 7 tahun. Penyebabnya adalah insiden yang mengakibatkan Alberto Puig patah kaki di GP Perancis 1995. Pada 1996 pembalap Spanyol ini kembali balap, namun kondisinya yang tidak bisa kembali fit membuatnya pensiun di tahun 1997.

Setelah mengalami banyak perubahan demi meningkatkan keselamatan pembalap. Sirkuit ini diijinkan untuk menyelenggarakan event balap di tahun 2000. Dua tahun kemudian, Le Mans terdaftar sebagai penyelanggara rutin balap MotoGP.

Trek yang sempit dengan kombinasi low speed corner dan beberapa sektor yang mengumbar akselarasi, menjadikan sirkuit Le Mans menjadi salah satu tempat pertandingan MotoGP yang spektakuler. Dengan kapasitas penonton hingga 100 ribu orang.

Lintasan balap ini memiliki panjang 4.180 meter, dengan 13 tikungan dan trek lurus sepanjang 450 meter. Sejak tahun 2008 lalu, pembalap Yamaha selalu mendominasi balapan. Dengan Valentino Rossi di tahun 2008, dan Jorge Lorenzo di tahun 2009 dan 2010.

 
 Data sirkuit Le Mans, Perancis
 Nama sirkuit  Le Mans (Circuit de la Sarthe)
 Dibuka
 1923
 Mulai digunakan
 1987
 Tanggal balapan
 15 Mei 2011
 Panjang sirkuit
 4.180 meter
 Jumlah tikungan
 13
 Rekor lap tercepat
 1:32:647 detik - Dani Pedrosa, tahun 2008  
 Pemenang tahun 2010
 Jorge Lorenzo - FIAT Yamaha (MotoGP)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa