Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Alfa Romeo Bikin SUV dari Jeep Grand Cherokee

billy - Kamis, 11 November 2010 | 08:35 WIB
No caption
No credit
No caption

OTOMOTIFNET - Pabrikan mobil eksotik Italia Alfa Romeo yang biasanya identik dengan mobil sport dan sedan, kini sedang berancang-ancang untuk membuat mobil yang lebih besar dengan jenis SUV. Basisnya akan mengambil dari Jeep Grand Cherokee.

Head of Development Alfa Romeo, Harald Wester, mengungkapkan SUV yang rencananya akan diluncurkan tahun 2013 mendatang ini akan disaingkan dengan BMW X5. "Pada tahun 2013, akan ada sebuah SUV lebih besar lagi," ungkapnya.

Platform GC yang digunakan pada Jeep Grand Cherokee terbaru akan digunakan Alfa Romeo untuk SUV terbarunya nanti, dikembangkan oleh Daimler-Chrysler, yang sedikit banyak juga mengadopsi dari model Mercedes-Benz M, R dan GL Class.

Kemungkinan, SUV Alfa Romeo ini akan diproduksi di tempat yang sama dimana Grand Cherokee di produksi, yakni pabrik di Michigan, Detroit. Atau bisa juga memproduksinya di pabrik di magna, Austria.

Wester mengatakan tujuan Alfa Romeo dalam jangka panjang adalah penjualan global sebanyak 350.000 unit, naik dari hanya 120.000 unit pada tahun 2009. Alfa Romeo akan dijual melalui dealer Chrysler dengan showroom mereka sendiri yang terpisah di Amerika Serikat.

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa