Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

All New Nissan Serena 2.0 X CVT, Asik Diajak Jalan Jauh

Otomotifnet - Selasa, 21 April 2015 | 08:04 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption


Jakarta
- Dua tahun sudah rasanya mengendarai All New Nissan Serena pada saat acara Media Test Drive dari Jakarta ke Bandung melalui jalur Puncak, Jawa Barat (Desember 2012) sebelum resmi diluncurkan oleh PT Nissan Motor Indonesia (NMI). Eh, kesempatan itu terulang kembali, namun dengan rute yang lebih panjang sekaligus journey bersama keluarga.

No caption
No credit
No caption

Pairing musik dan film via Bluetooth ke head unit sangat membantu selama perjalanan jauh


Rute yang menjadi pilihan keluarga sekitar 1.100 km, start dari Jakarta, ke Tegal, Slawi, Purwokerto balik lagi ke Tegal dan Jakarta. Melalui berbagai kondisi jalan, All New Serena yang kami tumpangi memberikan kesan yang berbeda dari MPV atau Van premium lainnya.

No caption
No credit
No caption

Berkat Smarts-up Third Seat dan 14 model pengaturan kursi memudahkan dalam pemuatan barang


Paling terasa adalah fasilitas di dalam kabin yang diciptakan layaknya MPV modern nyaman, mewah dan aman buat keluarga. Seperti ketika liburan kali ini, kami sekeluarga (istri dan seorang anak) berikut 2 koper kecil, travel bag serta blendotan yang memenuhi kabin belakang.

No caption
No credit
No caption

Kabin All New Serena yang lapang dan nyaman sangat memanjakan penumpang


Cukup lapang! Belum lagi saat balik ke rumah, kantong plastik belanjaan ‘buah tangan’ seperti kue, makanan ringan, bawang merah, serta mangga jadi ‘menu’ tambahan bagasi. Ditemani barang sebanyak itu, bagi Otto (anak semata wayang berusia 10 tahun) bukan jadi kendala. Karena ruang bagasi yang disediakan cukup lapang untuk membawa barang.

Penempatan barangnya pun mudah, lantaran dimodali oleh fitur Smart-up Third Seat dan terdapat 14 model pengaturan bangku yang mudah diatur semau kita sesuai besar dan banyaknya barang. Balik ke penumpang, kenyamanan memang sangat dimanjakan oleh All New Serena.

Seperti seluruh bangku yang dilapisi bahan fabric, dapat di-reclining, sliding dan ruang kabinnya pun lega dan plafon kabin tengah boleh dibilang paling tinggi di kelas. Bagi penumpang tengah seperti Otto, sudah seakan ‘raja’. Selama 5 hari liburan bersama All New Serena, tak membuatnya enjoy dan tak mudah lelah.

Apalagi sudah dilengkapi roof mounted monitor LCD 10 inci yang bersumber dari head unit 2 DIN touchscreen 6 inci. Head unit tersebut dapat memutar segala format musik maupun movie. Tak heran film Transformer ‘Age of Extinction’, X-Men ‘Day of Future Past’ dan Godzilla ‘A King’s Arrival is Never Silent jadi santapan sepanjang perjalanannya.

“Suaranya kayak di bioskop,” ujar Otto saat menikmati suara yang keluar dari speaker All New Serena tipe terendah ini. Buat penumpang depan, ada kesan sendiri saat ‘duduk manis’ di sebelah driver. “Jok cukup empuk gak bikin pegal untuk perjalanan jauh, banyak storage di depan maupun di belakang sangat membantu penumpang naro barang apapun.

Asyiknya lagi, audio sudah ada Bluetooth jadi lagu-lagu favorit di hape bisa langsung dengerin di mobil,” beber Babby, istri yang bertugas sebagai co-driver. Sementara buat saya yang mengendarai sepanjang perjalanan, All New Serena bukan hanya MPV perkotaan.

Tapi, asyik juga digunakan untuk perjalanan jauh. Kaca depan yang lebar membuat pandangan ke depan luas untuk memantau kondisi jalan. Untungnya, unit test ini sudah dilapisi kaca film cukup gelap, kalau gak pasti terik sinar matahari cukup mengganggu penumpang depan.

Di balik itu semua, mesin yangdibekali 2.000 cc bertransmisi CVT, Serena berkode bodi C26 ini sanggup memenuhi kemauan kaki saat injak pedal gas. Mau jalan bebas hambatan (tol) seperti di tol Cikampek atau Kanci sampai tanjakan terjal menuju objek wisata Guci dan Batu Raden, mobil terasa nurut saja.

Meski begitu, konsumsi bahan bakarnya boleh dibilang irit selama menemani perjalanan luar kota. Memakai bensin Pertamina jenis Pertamax, di MID tercatat angka rata-rata pemakaian sebesar 1:11 liter/Km (ECO mode aktif) dengan kondisi jalan bervariasi bahkan menjumpai beberapa titik kemacetan.

Saat jajal teknik eco drive manual dengan kecepatan 60 km/jam putaran mesin 1.250 rpm (menonaktifkan fitur ECO Mode) di jalan tol Palimanan-Kanci diperoleh konsumsi 18,6 km untuk 1 liter Pertamax.

Buat sebuah MPV bermesin 2.000 cc transmisi CVT dengan curb weight (berat kosong) 1.600 kg (belum termasuk penumpang dan barang), konsumsi bahan bakar diatas cukup worthed. Ditambah selama perjalanan ditemani segudang fitur-fitur kemewahan dan kenyamanan.

Asyiknya, saat ini NMI, APM Nissan telah me-refresh penampilan Serena ini jadi semakin segar pada akhir Maret lalu. Seperti bumper dan grill yang didesain jauh mewah serta interiornya. Semakin asyik dibawa perjalanan jauh. • (otomotifnet.com)

No caption
No credit
No caption




Editor : Otomotifnet

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa