Memang pihak KTB tak menyebut target penjualan Delica di IIMS ini, namun diprediksikan dalam 10 hari perhelatan bisa mencapai 150 unit pemesanan. Angka ini menyamai target per bulan penjualan Delica seperti yang diutarakan Presiden Direktur KTB Noboru Tsuji usai peluncuran di booth IIMS.
"Kami tidak mau terlalu 'ngoyo' bicara soal penjualan selama IIMS 2014," Intan Vidiasari, Corporate Communication Manager PT KTB.
Mobil ini ditawarkan hanya dalam satu varian dengan banderol Rp 409 juta on the road Jakarta. Diklaim, model ini tak hanya fungsional dan stylish, namun juga tangguh yang siap memberikan kenyamanan optimal saat berkendara di dalam kota dan berpetualang luar kota.
Mobil berkapasitas tujuh penumpang ini disokong mesin bensin berkapasitas 1.988 cc dengan kompresi 10.5:1 yang mampu memproduksi tenaga 150 dk pada 6.000 rpm dan torsi 191 Nm pada 4.200 rpm. Untuk urusan fitur keselamatan, terdapat airbag, sistem ABS, ASC, Hill start assist system, Collapsible steering shaft, dan side impact door beams. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : | Bagja |
KOMENTAR