Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mercedes-Benz Indonesia Kedatangan Tamu Spesial Di IIMS 2012

Bagja - Minggu, 30 September 2012 | 10:11 WIB
No caption
No credit
No caption

 
Jakarta – PT Mercedes-Benz Indonesia kedatangan tamu spesial di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2012. Tamu tersebut adalah perwakilan dari sepuluh  Mercedes-Benz Club Indonesia di Hall B pada area Mercedes-Benz.
 
Tamu yang diundang dijamu oleh Deputy Director Corporate Communications & Public Affairs Mercedes-Benz Indonesia, Vera Makki, Club yang secara resmi terdaftar sebagai anggota Mercedes-Benz Museum di Stuttgart Jerman.
 
"Kami mengundang Mercedes-Benz Club Indonesia (MBClubINA) ke rumah kami di IIMS untuk memperkuat tali silaturahmi yang selama ini telah terjalin dengan baik.  Pertemuan ini merupakan salah satu bentuk apresiasi kami atas loyalitas seluruh anggota klub terhadap Mercedes-Benz dan sebagai wadah bagi kedua belah pihak untuk saling bertukar pikiran serta berdiskusi terkait aktivitas komunitas pencinta Mercedes-Benz,” ujar Vera.
  
Dengan mengambil tema Irrisistible Luxury. Experience the Fascination pada IIMS 2012, Mercedes-Benz Indonesia memamerkan dua mobil mewahnya yaitu New Wave Marketeers Award dari MarkPlus. Diumumkan pada Kamis, 27 September 2012 bahwa Mercedes-Benz G 63 AMG atau G-Class mendapatkan penghargaan di kategori New Wave Character Award 2012 dan smart fortwo di kategori New Wave Conversation Award 2012.
 
"Kedua award ini mengukuhkan eksistensi Mercedes-Benz di kelas kendaraan premium Indonesia. Merupakan komitmen kami untuk senantiasa memberikan inovasi terbaik dan teknologi terkini yang ramah lingkungan bagi pelanggan dan pencinta Mercedes-Benz di tanah air," ujar Vera. (mobil.otomotifnet.com)

Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa