Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nissan Leaf Sukses Sedot Pengunjung IIMS 2012

Bagja - Senin, 24 September 2012 | 06:02 WIB
No caption
No credit
No caption



Jakarta - Sosok mobil listrik seperti Nissan Leaf memang unik. Dengan desain hatchback futuristik, dapat membuat pengunjung booth Nissan di ajang IIMS 2012 menoleh, dan tak sedikit yang berfoto bersama mobil yang diklaim sebagai mobil listrik produksi massal pertama di dunia ini.

Salah satunya adalah H. Fathoni yang datang bersama keluarganya. "Mobilnya unik dan belum pernah terlihat di jalan. Sebenarnya kendaraan listrik seperti ini sangat baik kalau dikembangkan di Indonesia. Dan bukan hanya pajangan semata," ungkapnya.

Nissan Leaf sendiri merupakan kendaraan 100 persen listrik yang tampil perdana di Indonesia lewat ajang IIMS 2012. Dengan kapasitas 5-penumpang, Leaf didukung motor listrik bertenaga 107 dk.

Nissan mengklaim, Leaf sanggup berakselerasi dari diam ke 100 km/jam di bawah 10 detik dan memiliki top speed sampai 145 km/jam. Sedangkan untuk daya tahan motor listriknya, Leaf sanggup menjelajah jarak sejauh 160 km/jam dengan sekali pengecasan.

Di Amerika, harga Leaf berikut potongan pajak sekitar Rp 337 jutaan. Hmm, kira-kira kalau sampai ke Indonesia jadi berapa ya??(mobil.otomotifnet.com)

Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa