Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Peugeot Kenalkan 208 Untuk Pertama Kalinya di IIMS 2012

Bagja - Sabtu, 22 September 2012 | 07:02 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta - Gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2012 dimanfaatkan oleh PT Astra International-Peugeot untuk memperkenalkan satu varian terbarunya. Apalagi kalau bukan Peugeot 208 yang sudah ditunggu-tunggu!

"Mobil ini baru dipasarkan pertama kali pada Maret 2012, dan kini sudah hadir di Indonesia," buka Lionel Faugeres, GM Automobile Peugeot for Asean Pacific.

"Peugeot 208 ini hanya akan dipasarkan di negara-negara tertentu secara limited. Di Eropa, bookingnya sudah mencapai 100 ribu unit. Sedang untuk Indonesia akan dipasarkan pada 2013," lanjutnya.


Sayangnya, hingga saat ini belum diketahui secara pasti pilihan mesin yang akan digunakan 208 versi Indonesia. Selain 1.600 cc, Peugeot juga memiliki pilihan mesin 1.200 cc yang keduanya diproduksi tanpa turbo.

Nantinya mobil ini akan masuk ke Indonesia diekspor utuh atau secara CBU dari pabrik perakitan Peugeot di Perancis.

Selain 208, semua line up Peugeot juga ikut dipamerkan. Mulai dari 408, 107, 308, 508, 3008 hingga 207 sedan dan RCZ memadati booth Peugeot yang terletak di hall C. (mobil.otomotifnet.com)

Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa