Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha MT-15, Siap Produksi di Indonesia Pertengahan Tahun Depan

Otomotifnet - Senin, 9 November 2015 | 08:58 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta
- Belum habis euforia tentang Yamaha MT-09 dan MT-25 di Indonesia, muncul lagi penampakan MT-15 yang sedang dites jalan oleh Yamaha. Bukan cuma di Indonesia, tapi juga di Thailand lho.. Menariknya keluarga "Master of Torque" ternyata akan segera diproduksi dan dipasarkan!

"Saat ini masih dalam tahap trial. Tapi akan segera dipasarkan, produksinya pertengahan tahun depan," bisik narasumber dari PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM). Bisa jadi, sama seperti MT-25 yang basis produksinya ada di Indonesia, untuk pasar Thailand juga akan tetap dikirim dari pabrik Yamaha di Pulogadung, Jaktim.

Secara spesifikasi, MT-15 memiliki beberapa kemiripan dengan YZF-R15. Rangka yang digunakan sama, bahkan sampai swing arm aluminiumnya juga akan diadopsi. Bedanya, karena tampil tanpa fairing, suspensi depan diberi porsi lebih, speknya sudah upside down.

Pada sektor mesin, Yamaha MT-15 memiliki kapasitas 150 cc. Untuk knalpot, desainnya sama persis dengan punya R15. Lalu berapa kira-kira harganya? Sumber lain dari PT YIMM menyebutkan tak akan jauh dari R15. Wah, sekitar Rp 28 jutaan dong? Masih ada waktu buat nabung nih!  (otomotifnet.com)



Editor : Otomotifnet

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa