Tokyo - Selain tampangnya yang sudah berubah, satu hal penting dari pengembangan generasi keempat dari Prius ini adalah peningkatan efisiensi bahan bakar. Toyota mengkonfirmasi kalau konsumsi bahan bakar All New Prius telah melewati target angka konsumsi bahan bakar 40 kpl.
Versi termurah dibanderol Rp 273 jutaan. Tipe menengah ditawarkan Rp 312 jutaan, ditambahkan fitur Pre-Collision System, Lane Departure Alert, Automatic High Beam dan Radar Cruise Control, Intelligent Clearance Sonar (ICS), Simple Intelligent Parking Assist dan Blind Spot Monitor. Dan tipe tertinggi Rp 349 jutaan. Mendapat semua fitur dari tipe sebelumnya ditambah jok dan setir kulit, pengaturan kursi elektrik, fitur E-Four, juga paket Touring Selection meliputi pelek 17 inci, rear apron sport. (Bagja)
Editor | : | Bagja |
KOMENTAR