Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Bantah NAV1 Pensiun Dini Karena Masih Laku?

Bagja - Selasa, 5 Januari 2016 | 08:25 WIB

Jakarta - Akhirnya Toyota Astra Motor buka suara merespon isu Toyota NAV1 bakal pensiun dini yang sempat diangkat OTOMOTIFNET. Dikatakan Toyota, NAV1 bahkan masih menjadi senjata andalan dan masih laku.
 
“NAV1 masih menjadi senjata andalan kami untuk dapat memenuhi kebutuhan masyarakat di Indonesia khususnya di segmen tertentu,” papar Widyawati Soedigdo, GM Corporate Planning & Public Relation TAM.

Lebih lanjut wanita yang akrab disapa Widya ini mengatakan, pasar memang masih belum menunjukan tren yang positif, sehingga mempengaruhi penjualan NAV1 dan model Toyota lainnya. 

“Tak hanya di NAV1, semenjak awal Toyota mencoba untuk terus membalance antara kebutuhan dan juga supply dari kendaraan,” tambahnya.

Sebagai informasi, untuk penjualan NAV1 sendiri saat ini masih menguasai kurang lebih 12.6% pangsa pasar di kelas MPV High. Saat diluncurkan tahun 2012 lalu, Toyota mematok target penjualan sebanyak 500 unit sebulan, berkisar 30-40% dari total pasar.

Dan saat Toyota kembali melakukan penyegaran pada NAV1 di tahun 2014, anehnya tidak ada optimisme seperti saat pertama kali diluncurkan. "Lahirnya NAV1 untuk melengkapi line-up Toyota di segmen MPV. Tidak ada target penjualan secara khusus, tapi kami akan memnuhi demand yang ada," kata Direktur Marketing Toyota Astra Motor, yang saat itu dijabat Rahmat Samulo.

Namun sepanjang tahun 2014 itu, NAV1 dengan model barunya hanya terjual sebanyak 514 unit. Dan sepanjang tahun 2015 hingga November, terjual sebanyak 541 unit. Terjadi kenaikan sekitar 5,3 persen dibanding periode yang sama tahun lalu yang mencapai 514 unit.

Kalau kondisi tersebut masih dikatakan NAV1 laku dan pabrikan sekelas Toyota masih mau menganggapnya sebagai senjata andalan, bagaimana menurut anda? Atau kita mulai coba beralih pada Toyota Sienta si calon penggantinya? Pilihan ada ditangan anda. (Arief)

Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa