Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Aksi Gilas Mobil Gajah Monster Bikin Terpana Pengunjung OTOBURSA

Arief Aszhari - Sabtu, 28 Mei 2016 | 21:02 WIB

Jakarta- Hadir di gelaran OTOBURSA Tumplek Blek 2016 tidak lengkap rasanya jika tidak menyaksikan aksi gilas mobil Gajah Monster (Gamon).

Mobil sangar yang merupakan salah satu ikon OTOMOTIF ini setiap tahunnya memang selalu ditunggu kehadirannya oleh para pengujung OTOBURSA Tumplek Blek.

Untuk kali ini, Gamon tampil lebih spesial loh (Tidak pakai telor tapi) dengan grafis dan warna mengikuti logo 25 Tahun OTOMOTIF memakai tema desain Geometric Shapes. 

Selain wajah dan grafis yang berubah, bodi Gamon juga terlihat lebih fresh dan kekinian karena dirancang seperti SUV.

Tidak hanya tampang yang berubah jadi ganteng, aksinya juga semakin gahar Bro. Buktinya, pada gelaran hari pertama OTOBURSA Tumplek Blek 2016, Sabtu (28/5),

Gamon sudah berhasil bikin mata pengunjung terbuka lebar dan jantung seakan berhenti beberapa detik.

Dengan dinahkodai Rio Fajar, Editor Roda 4 OTOMOTIF, sang Gamon berhasil terbang di atas mobil yang tersusun rapi selama beberapa kali putaran.

Tapi sayang, ketika aksi terakhir sang Gamon terpeleset ke pinggir lintasan hingga tidak bisa melanjutkan performa ganasnya. Uhh...

Untuk aksi berikutnya, Gamon bakal unjuk gigi menggilas dan terbang di atas mobil di hari kedua, Minggu (29/5). Penasaran dengan aksinya Gamon, langsung aja bro datang ke OTOBURSA Tumplek Blek di Senayan, Jakpus.

Editor : Arief Aszhari

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa