Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Problem Mesin Honda CBR150R, Tersangkanya Tensioner Lifter!

Kamis, 21 Juli 2016 | 08:45 WIB
Problem mesin Honda CBR150R
Dok. OTOMOTIFNET
Problem mesin Honda CBR150R

Jakarta - Namanya bikinan manusia, pasti tak ada yang sempurna.

Begitu juga dengan mesin All New Honda CBR150R, ternyata sudah ada keluhan yang diutarakan pemiliknya, yaitu suara yang terdengar berisik setelah pemakaian beberapa bulan.

Salah satunya diutarakan Friant Brussel, yang video suara mesinnya diposting di Youtube dengan judul “Suara klotok klotok di area mesin All New CBR 150 Facelift.”

Memang jika didengarkan ada suara abnornal. Kenapa kah?

“Ada kemungkinan dari cam chain tensioner lifter (gbr.1) yang dorongannya kurang kuat,” terang salah satu kepala mekanik AHASS di Jakbar yang enggan disebut namanya.

Untuk informasi, masalah ini juga dialami New Honda Sonic 150R dan All New Honda CB150R StreetFire, yang mana punya basis mesin sama persis, makanya kemungkinan problemnya juga sama.

Fungsi cam chain tensioner lifter ini sesuai namanya, yaitu untuk mendorong tensioner sebagai alur keteng, sehingga keteng selalu tegang dan enggak loncat saat berputar menggerakkan kem.

Jika dorongan kendor, maka timbul suara berisik dari keteng yang membentur gir kem dan sekitarnya.

Lalu bagaimana menanganinya?

“Jika ada problem, bawa saja ke AHASS terdekat untuk dianalisa, kan ada garansi pasti dicover dan gratis,” terang Wedijanto Widarso, GM Technical Service Division PT Astra Honda Motor.

Bila benar dari lifter tensioner, maka akan dilakukan penggantian dengan waktu tak lebih dari 30 menit.

“Namun kalau barangnya sedang kosong ya inden dahulu, kalau sudah ada nanti ditelepon untuk penggantian, sementara paling disetel dulu (gbr.2),” lanjut sang mekanik.

Problem mesin Honda CBR150R
Dok. OTOMOTIFNET
Problem mesin Honda CBR150R

Bila mesti inden dan enggak tahan dengan suaranya, cara lain bisa ditempuh seperti diutarakan Agustinus Purwanto dari bengkel Nero Speed di Purwokerto, yaitu dengan memotong penegang di dalamnya (gbr.3), lalu dirakit ulang.

Problem mesin Honda CBR150R
Dok. OTOMOTIFNET
Problem mesin Honda CBR150R

“Biar dorongannya lebih kuat,” ujarnya. Pilihan lain bisa pakai milik Honda Supra X125 (gbr.4), harganya hanya sekitar Rp 125 ribu. Nah tinggal pilih deh. • (otomotifnet.com / Aant)

Problem mesin Honda CBR150R
Dok. OTOMOTIFNET
Problem mesin Honda CBR150R

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa