Interlagos – Lewis Hamilton raih pole position GP Brasil, setelah catatan waktunya lebih cepat dari rekan setimnya Nico Rosberg pada sesi kualifikasi di sirkuit Interlagos, Sabtu (12/11).
Pada kondisi cuaca berawan, Hamilton jadi pembalap pertama yang mencatatkan namanya di papan waktu kualifikasi periode pertama (Q1), 1 menit 11,511 detik. Rosberg mengekor dengan 1:11,815 atau lebih lambat 0,304 detik.
Pada sesi Q1 ini, enam pembalap tereliminasi, termasuk juara dunia 2009 Jenson Button yang ada di urutan 17. Diikuti Kevin Magnussen, Pascal Wehrlein, Esteban Ocon, Marcus Ericsson dan Felipe Nasr di posisi terakhir (22).
Masuk ke Q2, Hamilton tercepat lagi dengan waktu 1:11,238. Rosberg terus menempel, terpaut 0,135 detik. Tempat ketiga dihuni Verstappen dan Vettel keempat.
Detik-detik terakhir, sejumlah pembalap papan tengah terlibat persaingan untuk masuk ke zona aman 10 besar guna mengukiti Q3. Pembalap ruan rumah Felipe Massa akhirnya tersingkir.
Periode terakhir (Q3), kondisi trek 27 derajat celsius. Hamilton mengawali dengan waktu tercepat 1:10,860, kemudian Rosberg 1:11,022 di urutan kedua. Ketiga Verstappen, lalu Vettel, Ricciardo dan Kimi melengkapi urutan enam besar.
Setelah masuk pit, pembalap memasuki fase kedua. Hamilton pertajam waktunya jadi 1:10,736. Sementara Rosberg tidak bisa lebih cepat lagi dan tetap di tempat kedua. Besok mereka bersaing akan start dari barisan depan
Kimi Raikkonen maju ke urutan tiga, ia akan didampingi Verstappen yang melengkapi start barisan kedua. Baris ketiga dihuni Vettel dan Ricciardo. (otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR