Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda CB Tua Ini Ternyata Kawasaki Ninja RR 150 Yang Dimodifikasi, Gokil!

otomotifnet.com - Jumat, 14 Juli 2017 | 13:18 WIB
No caption
No credit
No caption

Lampung - Dream Ninja milik Ari Wibowo ini memang benar-benar dream alias impian buat warga Bandar Lampung ini. Ia inginkan motor sport klasik Honda Dream 305 1969 tapi basisnya, disodorkan sebuah Kawasaki Ninja 150 RR.

Wah, ribet tuh! Ariyanto dari TMT Classic Workshop, Boyolali malah merasa tertantang disodori impian Ari Wibowo ini.

“Tantangannya banyak. Mesti lepas semua identitas Ninja 150 RR yang full fairing dan membuat rangka baru untuk bisa menyusun perabot bodi dari Honda Dream,” papar Ngatno sapaan akrab Ariyanto.

Menariknya, basis rangka yang dipakai masih menggunakan bawaan Ninja. Tapi dipapas habis semua!

( BACA JUGA : Modifikasi Yamaha MX King 150 Vietnam, Pakai Motif Camo dan Kaki-Kaki Ala Moge )

( BACA JUGA : Tampil Kekar, Honda Supra GTR150 Dimodifikasi Ala Moge )

No caption
No credit
No caption

“Rangka asli cuma tersisa double downtube sama dudukan mesin sampai bawah panel boks filter karburator,” papar Ngatno yang ternyata pensiunan freestyler.

Sedang rangka utama yang jadi pemegang komstir, dudukan tangki sampai ke sub frame dipapas habis. Diganti yang flat datar sesuai susunan tangki dan jok standar Honda Dream.

Suspensi belakang juga dibuat dudukan ulang jadi stereo. Sokbreker belakang pakai Tiger Revo. Terlihat besar karena dipasangi kondom pada tabung sokbrekernya.

Satu lagi, knalpotnya menggunakan 2 silincer biar sangar. Setelah rangka kelar lantas masuk pada penataan bodi.

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa